Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Upaya Mempercepat Aturan Turunan UU Cipta Kerja

27-11-2020 | 14:52 WIB

Oleh Putu Prawira

PEMERINTAH merancang aturan turunan UU Cipta Kerja berupa rancangan peraturan presiden dan rancangan peraturan pemerintah. Kementrian keuangan dan 19 kementrian atau lembaga lain bekerja keras menyelesaikannya. Masyarakat tak hanya bisa membaca RPP dan RPerpres, tapi juga memberi masukan melalui portal resmi UU Cipta Kerja.

Meski sudah diresmikan bulan oktober 2020 lalu, UU Cipta Kerja belum bisa dilaksanakan 100% di lapangan. Pemerintah membuat 44 rancangan peraturan pemerintah (RPP) dan rancangan peraturan presiden (Rperpres) sebagai aturan turunan dari UU tersebut. Pemerintah juga tak merahasiakan aturan turunan tersebut, karena bisa diakses melalui website.

Kepastian Kehalalan Vaksin Covid-19 Melegakan Umat

26-11-2020 | 14:36 WIB

Oleh Edi Jatmiko

SEBENTAR lagi vaksin covid-19 akan diluncurkan di Indonesia. Masyarakat tak perlu takut akan kehalalannya, karena pemerintah akan memastikannya langsung ke lab tempat pembuatan vaksin. Semua warga negara Indonesia wajib diimunisasi corona, jadi kaum antivaksin tidak boleh menolaknya. Karena vaksinnya dijamin halal.

Kita semua ingin pandemi covid-19 segera berakhir, oleh karena itu wajib menuruti peraturan pemerintah untuk memberantas corona. Termasuk kewajiban disuntik vaksin. Namun sayangnya ada sebagian masyarakat yang mempertanyakan status halalnya. Begitu juga dengan kaum antivaksin yang ngeyel tidak mau disuntik.

Mendeteksi Ormas Bermasalah yang Layak Dibubarkan

25-11-2020 | 14:36 WIB

Oleh Raavi Ramadhan

FRONT Pembela Islam (FPI) pimpinan Habib Rizieq Shihab merupakan Ormas (Organisasi Masyarakat) yang sering menimbulkan kontroversi, seperti aksi kekerasan hingga intoleransi. Legalitas Ormas ini pun sampai saat ini masih diragukan, sehingga sudah sepatutnya dibubarkan.

Kepala Pusat Penerangan Kemendagri, Benny Irwan, mengkonfirmasi bahwa status Ormas bagi Front Pembela Islam (FPI) rupanya telah berakhir sejak Juni 2019.

Manuver KKSB yang Kembali Melukai Warga Papua

24-11-2020 | 14:21 WIB

Oleh Timoty Kayame

KELOMPOK Kriminal Separatis Bersenjata (KKSB) kembali melakukan aksi saat turun gunung. Ada 1 nyawa melayang pada peristiwa naas tersebut. Kekejaman KKSB disesali oleh masyarakat, karena mereka tega menembak warga asli Papua. Mereka geram karena KKSB selalu membuat onar dan mengorbankan saudara sesukunya sendiri.

Terjadi tragedi berdarah di Distrik Ilaga. Satu orang meninggal karena kena tembakan anggota kelompok kriminal separatis bersenjata. Korban jiwa bernama Atanius Murib, sementara Amanus Murib sedang kritis. Atanius Murib tidak terselamatkan karena mengeluarkan terlalu banyak darah.

Motor Mesin Politik Soerya-Iman Kian Bergerak Kencang di Media Sosial

24-11-2020 | 10:44 WIB

Oleh: Tino Rila Sebayang

Pertarungan final Pilkada Serentak 2020 kian dekat. Kurang lebih 2 (dua) pekan lagi, masyarakat berpesta di ajang demokrasi prosedural yang akan digelar secara serentak. Para kandidat Pilgub di Kepri, menjadi sorotan publik nasional - tampaknya mulai gencar mempersiapkan "amunisi-amunisi politik" nya. Demi meningkatkan sisi tawar, serta kemampuan berkontestasi - ketiga Paslon seolah makin rajin bergeriliya di berbagai ruang publik.

Tentu, ruang publik pertarungan politik hari ini tidak hanya sekadar kampanye di lapangan, atau blusukan langsung ke berbagai tempat di wilayah pelosok di Kepri. Gerak langkah yang signifikan juga terpantau sangat gencar di ruang publik dunia maya, seperti situs berita online, situs forum, dan hampir di seluruh platform media sosial.

Asa Jutaan Lapangan Kerja dari UU Cipta Kerja

23-11-2020 | 12:46 WIB

Oleh Lisa Pamungkas

KALA pandemi Covid-19 melanda, pengangguran jadi masalah besar karena makin banyak yang kehilangan pekerjaan. Krisis ekonomi global menyebabkan perusahaan rontok karena daya beli menurun. Pemerintah berusaha menyerap pengangguran dengan membuat UU Cipta Kerja yang memudahkan masuknya investasi asing, sehingga membuka lowongan kerja.

Pengangguran adalah problem yang mengerikan karena jika diteruskan akan membuat beberapa masalah sosial. Di antaranya, tingkat kejahatan akan meningkat karena ada yang frsutrasi bagaimana cara mencari uang. Selain itu, banyak pengangguran akan meningkatkan kemiskinan, karena tidak ada sumber uang. Jika banyak yagn menganggur maka Indonesia bisa merosot jadi negara miskin.

Berkat, Pahlawan dan NLP

23-11-2020 | 14:04 WIB

Oleh DR Muchid Albintani

MENGELABORASI kata (konsep) Berkat bersanding dengan kata (konsep) Pahlawan mempunyai hubungan simultan-signifikan (kebersamaan utama yang menentukan). Altar kebersamaan bersumber hebohnya pemberitaan media sosial, tak terkecuali media maenstream belakangan ini ihwal copot-mencopot spanduk.

Beralatar aktivitas copot-mencopot itulah boleh jadi banyak kalangan yang lupa terkait hubungan kata Berkat dengan Pahlawan. Variabel penting (penentu) pada hubungan simultan-signifikan kata Berkat dan Pahlawan adalah kata kemerdekaan.

Muhammadiyah dan Kebudayaan di Era Modern

21-11-2020 | 13:08 WIB

Oleh Luxy Pujo Sakti

KEBUDAYAAN berasal dari bahasa sansekerta yakni buddhayah yang berbentuk jamak dari dari kata buddhi yang memiliki arti akal. Dapat disimpulkan bahwa kebudayaan memiliki arti yakni sebagai suatu hal yang diperoleh dari akal pikiran manusia.

Menurut Koentjaraningrat dalam buku "Pegantar Ilmu Antropologi" (1996) menjelaskan bahwa pengertian budaya merupakan sebuah warisan sosial meliputi kesenian dan tradisi sopan santun.