Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Peringatan May Day, Ketua DPRD Batam 'Suapi' Buruh Nasi Tumpeng

01-05-2023 | 18:49 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Guna menciptakan suasana keakraban terhadap para buruh yang sedang melakukan aksi peringatan May Day, Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto alias Cak Nur berkesempatan menyuapi nasi tumpeng kepada salah satu buruh.

Temui Buruh, Wali Kota Batam Bakal Sampaikan Tuntutan Buruh ke Pemerintah Pusat

01-05-2023 | 17:44 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Wali Kota Batam Muhammad Rudi mengatakan bakal menindaklanjuti dan menyampaikan tuntutan buruh yang menggelar aksi demo peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day, Senin (1/5/2023).

"Segala tuntutan yang disampaikan buruh akan menjadi catatan bagi Pemko Batam, dalam penyampaian kepada pemerintah pusat," ujar Rudi saat menemui buruh di halaman kantor Wali Kota Batam.

Peringatan May Day 2023, Buruh di Karimun Gelar Bakti Sosial dan Dialog Interaktif

01-05-2023 | 13:44 WIB

BATAMTODAY.COM, Karimun - Peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day tahun 2023 di Kabupaten Karimun diisi dengan kegiatan bakti sosial, seperti donor darah, pembagian sembako dan dialog interaktif yang dilaksanakan di Gedung nasional Tanjungbalai Karimun, Senin (1/5/2023).

Peringatan May Day ini dihadiri Bupati Karimun, Aunur Rafiq. Di mana, menurutnya May Day yang diperingati setiap 1 Mei merupakan hari istimewa bagi para buruh sedunia.

Peringati May Day 2023, Ribuan Buruh di Batam Sampaikan 5 Poin Tuntutan ke Pemerintah

01-05-2023 | 13:12 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Peringatan May Day 2023 di Batam dikuti ribuan buruh dari berbagai serikat dan federasi buruh di Kota Batam, dengan menggelar unjuk rasa di depan kantor wali kota dan DPRD, Jalan Engku Putri, Batam Center, Senin (1/5/2023).

Ribuan buruh yang turun ke jalan ini mengatasnamakan Koalisi Rakyat Batam. Mereka tiba di Jalan Engku Putri, Batam Center, sekira pukul 11.30 WIB, setelah sebelumnya ngumpul di Simpang Panbil, Mukakuning.

Peringati May Day, 5.000 Buruh Kota Batam Turun ke Jalan Besok

30-04-2023 | 15:32 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Dalam rangka memperingati May Day atau Hari Buruh Internasional, 1 Mei 2023, Serikat Pekerja Metal Indonesia KC-FSPMI dan serikat buruh lainya yang tergabung dalam 'Koalisi Rakyat Batam' akan melakukan aksi demo di kantor DPRD dan Wali Kota Batam.

Aksi May Day 2023 ini akan diikuti sekitar 5.000 massa buruh dari berabagai penjuru Kota Batam. "Pada Aksi May Day besok, kami akan menyampaikan beberapa tuntutan," ujar Ketua KC-FSPMI kota Batam, Yapet Ramon, Minggu (30/4/2023).

Demo May Day 2023, Buruh Bakal Sampaikan 7 Tuntutan

29-04-2023 | 18:48 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Massa aksi peringatan Hari Buruh Sedunia atau May Day pada Senin (1/5/2023) akan membawa tujuh tuntutan. Selain di Jakarta, demo akan digelar di beberapa kota industri besar lain.

Disnaker Batam Selesaikan 10 dari 27 Aduan yang Masuk ke Posko Informasi dan THR 2023

27-04-2023 | 14:12 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Dinas Tenaga Kerja telah menerima sebanyak 27 laporan para pekerja yang merasa haknya belum dibayarkan di Posko Informasi dan Pengaduan Tunjangan Hari Raya (THR) Keagamaan tahun 2023.

"Dari 27 laporan dan data yang telah diterima, 10 di antaranya sudah dilakukan mediasi dan ditindaklanjuti oleh tim pengendalian, yang saat ini hak para pekerja tersebut telah dibayarkan oleh perusahaan terkait," ujar Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Batam, Rudi Panjaitan, Kamis (27/4/2023).

Delapan Sarana Ciptakan Hubungan Industrial Harmonis

20-04-2023 | 12:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Wakil Menteri Ketenagakerjaan, Afriansyah Noor mengungkapkan, untuk menciptakan hubungan industrial yang harmonis, dinamis, produktif dan berkeadilan, ada delapan sarana hubungan industrial, yang perlu dipahami.

Kedepalan sarana hubungan indsutrial itu, yaitu adanya serikat pekerja/serikat buruh; organisasi pengusaha; lembaga kerja sama bipartit; lembaga kerja sama tripartit; peraturan perusahaan; Perjanjian Kerja Bersama; peraturan perundang-undangan ketenagakerjaan; serta lembaga penyelesaian perselisihan hubungan industrial.