Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dari Komplek IIP Lubuk Baja, Beras Oplosan Diduga 'Menyusup' Bebas ke Pasar Kota Batam

05-09-2023 | 16:40 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Dugaan beras oplosan yang beredar luas di Kota Batam, kembali menjadi perbincangan hangat di tengah masyarakat. Hal ini, disebabkan adanya temuan masyarakat akan kualitas beras premium bermerek yang kian buruk atau tidak sama dari sebelumnya.

Persoalan beras oplosan ini, sudah pernah dipublikasi BATAMTODAY.COM pada Maret 2023, dengan judul berita 'Marak dan Beredar Luas di Batam, Siapa di Balik Beras Oplosan?'. Kala itu, sumber terpecaya mengaku mendapat banyak informasi soal beras oplosan dari tangan kanan 'pemain' beras tersebut.

Polsek Kundur Ringkus Pelaku Curat di Tanjung Batu

05-09-2023 | 13:56 WIB

BATAMTODAY.COM, Karimun - Polsek Kundur berhasil menangkap seorang pelaku kasus pencurian dengan pemberatan (Curat) berinisial NI (29) yang telah beraksi di Tanjung Batu, beberapa waktu lalu.

Pelaku berhasil ditangkap pada Jumat (1/9/2023) lalu di salah satu penginapan wilayah Kecamatan Kundur.

Perampok Uang Nasabah Bank Panin Batam Dibekuk Polisi di Bekasi

04-09-2023 | 19:52 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Pelaku perampokan uang nasabah Bank Panin Cabang Fanindo, Kecamatan Batu Aji, Kota Batam, sebanyak Rp 190 juta dibekuk di Bekasi.

Tersangka inisial PIJ (42) dibekuk di rest area parkir truk kontainer di kawasan MM 2100 Cikarang Barat, Bekasi, Kamis (31/8/2023) sekira pukul 14.30 Wib.

PMII Desak Kejari Tajungpinang Usut Dugaan Gratifikasi Pembangunan Gedung Pos Perikanan

04-09-2023 | 19:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Organisasi Mahasiswa Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Tanjungpinang-Bintan, menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Kejari Tanjungpinang, Senin (4/9/2023) pagi.

Diduga Promosikan Judi Online, 26 Artis Diadukan ke Bareskrim Polri

04-09-2023 | 18:45 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Sebanyak 26 artis penyanyi hingga komedian dilaporkan ke Bareskrim Polri oleh Asosiasi Lawyer Muslim Indonesia (ALMI) lantaran diduga telah membuat konten untuk mempromosikan judi online.

KPK Tegaskan Penanganan Dugaan Korupsi di Kemenaker Jauh Sebelum Deklarasi Anies-Muhaimin

03-09-2023 | 16:32 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan, penanganan dugaan rasuah pengadaan sistem proteksi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) sudah dilakukan sejak lama.

Bahkan, jauh sebelum adanya rencana deklarasi Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai bakal calon wakil presiden dalam Pilpres 2024.

Polda Kepri Dalami Dugaan Keterlibatan Pengusaha Batam dalam Kasus Love Scamming 88 WN China

02-09-2023 | 11:12 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Polda Kepri masih terus mendalami adanya dugaan keterlibatan warga negara Indonesia (WNI) dalam kasus love scamming 88 WN China yang digerebek dari Kawasan Cammo Industrial Park, Batam Center, Kota Batam, beberapa hari lalu.

Informasi yang berkembang di tengah masyarakat, WNI yang diduga terlibat dalam kasus love scamming ini seorang pengusaha Batam, inisial AM.

Pak Mahfud MD, Datanglah Lagi ke Batam! Pengiriman PMI Nonprosedural Kembali Marak

31-08-2023 | 13:20 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Aktivitas pengiriman PMI nonprosedural dari pelabuhan resmi di Kota Batam, kembali berjalan. Pelaku kejahatan kemanusian ini seakan tak takut akan keberadaan Satgas TPPO yang diinisiasi Menko Polhukam RI Prof Mahfud MD.

Menko Mahfud MD, beberapa waktu lalu sampi turun ke Kota Batam, untuk menyikapi persoalan ini. Kala itu, bisnis haram yang seakan 'abadi' itu sempat terhenti. Penyeberangan penumpang ke Malaysia --tujuan utama PMI nonprosedural-- pun sepi di dua pelabuhan internasional di Kota Batam.