Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ketua PGRI Kepri Janji Perjuangkan Gaji Guru Honorer

13-12-2014 | 16:48 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Ismail, berjanji akan memperjuangkan gaji guru-guru honorer yang dinilai masih jauh di bawah standar. Karena itu, katanya, pada tahun 2015 mendatang PGRI akan meminta kepada Gubernur Kepri, Muhammad Sani, agar guru-guru honorer gajinya diperjuangkan.

Gubernur Ajak Guru di Kepri Sukseskan Revolusi Mental

13-12-2014 | 16:00 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), HM Sani, meminta guru terus meningkatkan kreativitas dan semangat dalam mendidik dan meningkatkan sumber daya masyarakat di Kepri. Hal itu disampaikan Sani kepada ratusan guru dalam peringatan hari ulang tahun PGRI ke-59 di Hotel Aston Tanjungpinang, Sabtu (13/12/2014).

Puluhan Guru Agama Indonesia Pun Ikut Pelatihan di Oxford

12-12-2014 | 11:46 WIB

BATAMTODAY.COM - SEBANYAK 30 guru agama SD hingga SLTA dari Indonesia dan 10 pegawai Kementerian Agama mengikuti pelatihan pengajaran agama Islam di Universitas Oxford, Inggris. Mereka merupakan pilihan dari sekitar 400 guru dari seluruh Indonesia yang mencalonkan diri untuk ikut pelatihan dengan para pembimbing dari Jurusan Pendidikan Universitas Oxford.

Sekolah di Batam Dipastikan Tetap Gunakan Kurikulum 2013

11-12-2014 | 13:13 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Muslim Bidin, menegaskan, sekolah-sekolah negeri di Batam akan tetap menggunakan Kurikulum 2013, meskipun sudah ada imbauan dari Menteri Kebudayaan dan Pendidikan Dasar dan Menengah untuk kembali menggunakan Kurikulum 2006.

150 Guru TPQ di Karimun Ikuti Workshop Training Al-Quran

10-12-2014 | 14:10 WIB

BATAMTODAY.COM, Karimun - Badan Musyawarah Pengurus dan Guru Taman Pendidikan Quran (BMPG TPQ) Kabupaten Karimun menggelar workshop training Al-Quran kepada 150  Guru TPQ dan Pengurus BMPG Koordintor Kecamatan se-Pulau Karimun besar dan Kecamatan Buru.

Mendikbud Berharap Ada Pembiasaan Aktivitas Rutin Siswa Sebelum Belajar

10-12-2014 | 10:36 WIB

BATAMTODAY.COM, Yogyakarta - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Anies Rasyid Baswedan, menyampaikan bahwa pihak Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) sedang mengkaji beberapa hal rutin yang perlu dibiasakan pada peserta didik. Seperti membaca buku bersama, menyanyikan lagu-lagu cinta Tanah Air, berdoa, piket kelas, olah raga dan rutinitas lain yang baik.

UNICEF Nyatakan 2014 sebagai Tahun Brutal Bagi Anak

10-12-2014 | 09:36 WIB

BATAMTODAY.COM - UNICEF mengatakan tidak pernah terjadi dalam sejarah masa sekarang begitu banyak anak menjadi korban kebrutalan seperti penyiksaan, pemerkosaan dan penculikan.

Perubahan Kurikulum Dinilai Sulitkan Orangtua Murid

09-12-2014 | 16:38 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Perubahan kurikulum yang ditandai dengan tidak diberlakukannya lagi Kurikulum 2013 dinilai akan menyulitkan, bukan hanya murid, namun juga orangtua.