Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kejari Batam Bebaskan Satu Tersangka Penadah Motor Curian Melalui Restorative Justice

27-06-2023 | 10:08 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Sunardi bin Gito Miharjo, tersangka penadah motor curian, akhirnya bisa bernapas lega setelah kasus yang menyeretnya dihentikan penuntutannya oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam melalui program restorative justice (RJ) atau pengehentian perkara di luar persidangan.

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Batam Herlina Setyorini menjelaskan, langkah yang ditempuh Kejari Batam untuk menghentikan penuntutan terhadap tersangka didasari sejumlah persyaratan yang telah dipenuhi oleh masing-masing pihak (tersangka dan korban).

Kejari Bintan Musnahkan Barang Bukti dari 14 Kasus Narkotika dan 50 Pidana Umum

26-06-2023 | 15:32 WIB

BATAMTODAY.COM, Bintan - Kejaksaan Negeri (Kejari) Bintan memusnahkan barang bukti dari penanganan kasus yang sudah inkrah periode Januari-Juni 2023, di kantor Kajari Bintan di Bintan Bunyu, Senin (26/6/2023).

KPK Soroti Modus Perjalanan Dinas Fiktif Perangkat Daerah

25-06-2023 | 08:05 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyoroti beberapa titik rawan terjadinya gratifikasi, suap dan benturan kepentingan. Salah satunya, yakni modus perjalanan dinas fiktif yang ditemukan berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) tahun 2022.

BNN Provinsi Kepri Dikabarkan Tangkap Bandar Sabu Asal Jambi

24-06-2023 | 16:48 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kepri dikabarkan berhasil mengamankan seorang bandar sabu asal Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi.

Sumber terpercaya BATAMTODAY.COM mengatakan, bandar sabu tersebut diamankan oleh BNN Provinsi Kepri di Kota Batam beberapa waktu lalu.

Kepala BNN Ungkap Peredaran Gelap Narkotika Meningkat Signifikan Setelah Pandemi

23-06-2023 | 15:48 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Republik Indonesia Komisaris Jenderal Polisi Petrus Reinhard Golose menyebutkan setelah masa pandemi Covid-19 berlalu peredaran gelap narkotika di Indonesia mulai mengalami peningkatan yang signifikan.

Diduga Jadi Mafia Lahan, Dirut PT Megah Karya Nanjaya Diadili di PN Batam

23-06-2023 | 14:44 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Kepala Seksi Inteljen (Kasi Intel) Kejari Batam, Andreas Tarigan, mengatakan kasus yang menjerat Direktur Utama PT Megah Karya Nanjaya, Budi Sudarmawan --yang diduga menjadi mafia lahan di Kota Batam telah bergulir di Pengadilan Negeri (PN) Batam.

"Kasus yang menjerat Dirut PT Megah Karya Nanjaya sudah disidangkan di PN Batam. Saat ini proses sidangnya sudah memasuki agenda Tanggapan Jaksa Atas Eksepsi Terdakwa. Jadi, sudah 3 kali sidang," kata Kasi Intel Kejari Batam Andreas Tarigan, Jumat (23/6/2023).

Fahri Hamzah Desak Dewas Ungkap Dugaan Pungli di Rutan KPK

23-06-2023 | 14:28 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Wakil Ketua Umum DPN Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Fahri Hamzah menyebut Dewan Pengawas Komisi Pembarantasan Korupsi (Dewas KPK), telah bekerja maksimal dalam melakukan pengawasannya terhadap lembaga antirasuah yang diawasinya.

Apalagi, hal ini dilakukan dalam rangka membuat kerja pemberantasan korupsi lebih bertanggung jawab terhadap kesesuaian antara kerja penegakan hukum dengan hukum dan etika itu sendiri.

Kejari Batam Periksa 15 Orang Saksi Kasus Dugaan Korupsi Pegadaian

23-06-2023 | 14:12 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Penyidik Tindak Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Batam, hingga kini telah melakukan pemeriksaan terhadap 15 orang saksi dalam kasus dugaan tindak pidana korupsi (Tipikor) pengelolaan anggaran di PT Pegadaian (Persero) Kantor Area Batam pada Kantor Wilayah II Pekanbaru tahun 2018-2021 yang menyebabkan kerugian negara mencapai Rp 1 miliar.

"Hingga saat ini, penyidik Pidsus Kejari Batam telah memeriksa 15 orang saksi terkait kasus dugaan korupsi tersebut," kata Kasipidsus Kejari Batam, Aji Satrio Prakoso di ruang kerjanya, Jumat (23/6/2023).