Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tuntut Kenaikan UMK, Ribuan Buruh Batam Bersiap Geruduk Kantor Wali Kota

20-11-2020 | 10:52 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Ribuan Buruh dari beberapa serikat pekerja, pagi tadi terlihat berkumpul di halte Panbil Mukakuning, Kota Batam, Jumat (20/112020).

Rencananya, para buruh ini akan melakukan aksi unjuk rasa di kantor Walikota Batam terkait penetapan UMSK tahun 2021 dan Penolakan Undang-Undang Omnibus Law yang baru disahkan oleh pemerintah beberapa waktu lalu.

UMK Batam 2021 Naik Rp 20.050, Syamsul: Saya Rasa Itu Sudah Sesuai Saat Pandemi

16-11-2020 | 18:52 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Pjs Wali Kota Batam, Syamsul Bahrum mengaku menetapkan angka kenaikan UMK Batam sebesar 0,5 persen berdasarkan angka psikologis.

Ditemui di Kantor DPRD Kota Batam, Syamsul mengaku rekomendasi UMK Batam sebesar 0,5 persen telah dikirimkannya ke Pemprov Kepulauan Riau pada 12 November 2020 lalu.

SK Gubernur Kepri Terkait UMP 2021 Dinilai Cacat, Buruh di Batam Lakukan Perlawanan

16-11-2020 | 17:52 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Pertemuan buruh dengan Kadisnaker Kepri mengungkap cacatnya SK nomor 1300 tahun 2020 tentang UMP 2021, yang tak ada kenaikan.

Pertemuan tersebut berlangsung, Senin (16/11/2020) di UPT Pengawasan Ketenagakerjaan Disnakertrans sejak pukul 11.30 - 12.30 WIB.

Buruh Tak Terima UKM Batam 2021 Hanya Naik 0,5 Persen

16-11-2020 | 17:20 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Surat Keputusan Gubernur Kepri tentang UMP 2021 yang diteken Pjs Gubernur Bahtiar dan SK Wali Kota Batam tentang UMK 2021 yang hanya naik 0,5 persen yang diteken Pjs Wali Kota Syamsul Bahrum, ditolak buruh.

Penolakan SK mengenai upah buruh ini diwarnai unjuk rasa di Kantor Wali Kota Batam, Batam Center, Senin (16/11/2020), setelah pertemuan di Kantor UPT Disnakertrans Kepri di Sukajadi, tak membuahkan kesepakatan. Di mana, buruh dengan tegas menolak kedua SK terkait UMP dan UMK 2021.

Buruh Kota Batam Geruduk Kantor UPT Pengawasan Ketenagakerjaan Disnakertrans

16-11-2020 | 13:40 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Ribuan buruh Kota Batam dari Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) dan Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) gruduk kantor UPT Pengawasan Ketenagakerjaan Disnakertrans.

Berbekal dua mobil komando, serta atribut bendera dan spanduk, ribuan buruh Kota Batam ini tiba di kantor UPT Pengawasan Ketenagakerjaan Disnakertrans pada Pukul 11.30 WIB.

UMP 2021 Tak Naik, Ribuan Buruh Batam Kembali Demo ke Graha Kepri

16-11-2020 | 11:28 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Hari ini, Senin (16/11/2020), ribuan buruh Kota Batam akan kembali menggelar demo di depan kantor Graha Kepri setelah tuntutan pembatalan SK UMP 2021 tidak direalisasikan.

Panglima Garda Metal FSPMI Batam, Suprapto menjelaskan, aksi kali ini direncanakan akan berlangsung selama lima hari berturut-turut hingga 20 November 2020.

Kapolres Bintan Apresiasi Demo Buruh di Lobam Lancar dan Damai

11-11-2020 | 15:20 WIB

BATAMTODAY.COM, Bintan - Walaupun demo buruh yang tergabung FSPMI Bintan, berjalan aman dan terkendali, namun diwarnai dengan temuan dua peserta yang dinyatakan reaktif setelah dirapid tes oleh tim medis yang disiapkan oleh Polres Bintan dan jajarannya..

Unjuk rasa di depan pintu masuk Kawasan Industrial Lobam, kali ini menuntut meminta kenaikan Upah (UMK) Bintan 2021 dan menolak UU Omnibuslaw pada Senin (9/10/2020).

Buruh Batam Desak Pjs Gubernur Kepri Batalkan SK UMP 2021

10-11-2020 | 15:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (F-SPMI) Kota Batam mendesak Pelaksana Tugas (Pjs) Gubernur Kepri batalkan SK Pembatalan kenaikan UMP 2021.

Panglima Garda Metal FSPMI Batam, Suprapto mengatakan, dalam aksi unjuk rasa yang berlangsung saat ini di Graha Kepri, Kota Batam, Kepulauan Riau, seharusnya berlangsung selama dua hari.