Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Polda Kepri Tahan Direktur dan Komisaris PT Mardhatillah Indopersada

10-10-2016 | 14:38 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Kepri menahan dua orang tersangka penggelapan, masing-masing Hadi Suyitno sebagai direktur PT Mardhatillah Indopersada dan Umar Alias Tejo sebagai komisaris.

Penghina Sekda Tanjungpinang di Facebook Terancam 6 Tahun Penjara

10-10-2016 | 14:14 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Pelaku pemilik akun facebook atas nama "Shalwa Sadila" yang diduga menyerang nama baik Sekda Kota Tanjungpinang, terancam hukuman selama 6 tahun penjara. Hal ini disampaikan oleh Kasusbag Humas Polres Tanjungpinang, AKP Zalukhu di ruangannya, Senin (10/10/2016). 

Terseret Banjir, 15 Mapala Unnes Hanyut 2 Hilang

10-10-2016 | 13:38 WIB

BATAMTODAY.COM, Semarang - Sebanyak 15 mahasiswa pecinta alam Universitas Negeri Semarang (Unnes) terseret arus air bah saat tengah menggelar latihan dasar penanggulangan bencana di Sungai Segoro, Kecamatan Gunung Pati, Semarang. Tim Basarnas dan polisi yang melakukan pencarian berhasil mengevakuasi 13 mahasiswa dalam kondisi selamat. Sedangkan dua mahasiswa lainnya masih belum ditemukan.

Polres Bintan Tangkap Penyalur TKI Ilegal Jalur Berakit

10-10-2016 | 08:00 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjunguban - Sateskrim Polres Bintan berhasil menangkap Zaihiddir alias Kam (33), penyalur TKI ilegal ke Malaysia melalui pelabuhan tikus Desa Berakit, Kecamatan Teluksebong, Kabupaten Bintan, Kamis (6/10/2016).

Predator Seks Anak Asal AS Dicegah Masuk Indonesia

09-10-2016 | 19:30 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Petugas Direktorat Imigrasi dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) menolak beri izin masuk terhadap seorang Warga Negara (WN) Amerika Serikat ke Indonesia, Minggu 9 Oktober 2016. Dia rupanya pelaku kejahatan seksual atas anak-anak.

 

Uang Palsu Pecahan Rp10 Ribu dan Rp5 Ribu Beredar di Anambas

09-10-2016 | 18:22 WIB

BATAMTODAY.COM, Tarempa - Kabupaten Kepulauan Anambas sepertinya tidak hanya marak peredaran narkoba, tapi juga uang palsu. Kali ini, masyarakat menemukan sejumlah uang palsu beredar di salah satu warung di Desa Temburun, Kecamatan Siantan Timur.

Peredaran Narkoba di Karimun sudah Menyentuh Pelajar

09-10-2016 | 15:32 WIB

BATAMTODAY.COM, Karimun - Peredaran narkoba di Kabupaten Karimun sudah memasuki tingkat memprihatinkan. Barang haram ini bahkan telah menyentuh pelajar di beberapa sekolah di Bumi Berazam ini.

Polisi Mana Menggerebek Gudang Handphone di Nagoya Hill?

09-10-2016 | 13:16 WIB

BATAMTODAY. COM, Batam - Penggrebekan gudang handphone milik KS Store yang berada di P1 Nagoya Hill pada Kamis (6/10/2016) lalu, hingga kini belum diketahui proses hukumnya. Bahkan siapa yang menggerebek, pewarta juga belum mendapat kejelasan.