Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

229 Warga Batam Terpapar Covid-19, 6 Orang Meninggal

06-07-2021 | 09:26 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam merilis adanya penambahan kasus terkonfimasi positif sebanyak 229 orang.

Dari 229 orang terkonfimasi positif terdiri dari kasus bergejala 135 orang, tanpa gejala 80 orang, dan terkonfimasi kontak 14 orang.

Exness dan WeCare.id Salurkan Donasi untuk Tenaga Kesehatan RI

05-07-2021 | 19:52 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Broker multi aset online Exness menyumbangkan Alat Pelindung Diri (APD) COVID-19 untuk mendukung tenaga kesehatan di Indonesia melalui WeCare.id

Untuk mendukung kampanye #APDuntukNegeri oleh WeCare.id, Exness memberikan donasi sebesar $35,000 USD atau setara dengan Rp500.000.000. Donasi ini akan dialokasikan untuk memenuhi kebutuhan Alat Pelindung Diri yang terdiri dari baju pelindung, masker N95, masker bedah, dan sarung tangan medis.

Kasus Covid-19 di Karimun Mulai Melandai

05-07-2021 | 19:20 WIB

BATAMTODAY.COM, Karimun - Jumlah kasus aktif Covid-19 di Kabupaten Karimun berkurang 13 orang. Saat ini 132 pasien masih menjalani perawatan atau isolasi mandiri.

Berdasarkan data yang dirilis Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Karimun, Senin (5/7/2021) menunjukkan angka kasus aktif yang masih dirawat atau sedang menjalani isolasi mandiri tercatat 132 orang. Mengalami penurunan dari sehari sebelumnya yang mencapai angka 145 orang.

221 Warga Batam Terpapar Corona, 2 Pasien Meninggal

05-07-2021 | 09:08 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam merilis adanya penambahan kasus terkonfimasi positif sebanyak 221 orang.

Dari 221 orang terkonfimasi positif terdiri dari 131 orang bergejala, tanpa bergejala 82 orang, terkonfimasi kontak 7 orang, dan tidak ada riwayat perjalanan atau kontak erat 1 orang.

Besok, Pemko Batam Mulai Vaksinasi Anak Usia 12-17 Tahun

03-07-2021 | 17:40 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Pemerintah Kota (Pemko) Batam bergerak cepat setelah Kementerian Kesehatan mengeluarkan izin untuk vaksinasi anak usia 12 sampai 17 tahun.

Vaksinasi akan dimulai dari anak-anak Sekolah Dasar (SD) kelas 6 usia 12 tahun, menengah pertama (SMP) dan sekolah menengah atas (SMA).

Tersting dan Tracing di Pulau Jawa-Bali Ditingkat hingga Empat Kali

02-07-2021 | 17:32 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Pemerintah memutuskan untuk menerapkan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang berlaku pada tanggal 3-20 Juli 2021 di Pulau Jawa-Bali. Kebijakan ini diambil untuk menekan laju pandemi Covid-19 yang tengah mengalami lonjakan saat ini.

Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menjelaskan, sejalan dengan pemberlakuan pembatasan kegiatan tersebut, pemerintah juga terus memperkuat upaya penanganan pandemi.

Pasien Isoman di Batam 1.069 Orang, 486 Dirawat di Rumah Sakit

02-07-2021 | 14:56 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Dari 2.009 orang penderita Covid-19 di kota Batam, diantaranya 1.069 melakukan isolasi mandiri (Isoman) di kediamannya masing-masing. Hal ini dilihat dari data Tim Gugus Tugas Covid-19 berdasarkan tempat perawatan.

Selain itu, 449 orang dirawat di Asrama Haji, dan 5 orang dirawat di Bapelkes Sekupang. Sementara sisanya sebanyak 486 jiwa tersebar di 15 rumah sakit yang menangani kasus Covid-19.

35 Pasien Covid-19 di Tanjungpinang Meninggal Selama Juni 2021

02-07-2021 | 10:52 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Riau mencatat sebanyak 35 orang warga Kota Tanjungpinang meninggal dunia karena dipicu COVID-19.

Ketua Harian Satgas Penanganan COVID-19 Kepri Lamidi, di Tanjungpinang, Kamis (1/7/2021), mengatakan, jumlah pasien yang meninggal dunia akibat COVID-19 di ibu kota Kepri tersebut dalam bulan ini tertinggi dibanding bulan sebelumnya selama pandemi.