Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Komjen Listyo Sigit Prabowo Resmi Jadi Calon Tunggal Kapolri

13-01-2021 | 13:24 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengusulkan Komisaris Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) menggantikan Idham Azis.

Usulan nama Kapolri ini tertuang dalam Surat Presiden (Surpres) yang diserahkan Menteri Sekretaris Negara Pratikno ke Pimpinan DPR, Rabu (13/1/2021).

Prof Azyumardi Azra Sebut Pemerintah Saat Ini Makin Otoriter

13-01-2021 | 14:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Cendekiawan muslim Prof Azyumardi Azra meminta civil society kembali meluruskan demokrasi di tanah air. Hal ini untuk mencegah semakin meluasnya praktik otoritarianisme.

"Kita harus memperjuangkan civil society kembali meluruskan demokrasi, melakukan upaya mencegah semakin meluasnya praktik otoritarianisme," katanya di kanal YouTube Bravos Radio Indonesia.

Jelang HPN, PWI Pusat Audiensi Virtual ke Ketua MPR RI dan Menteri Koperasi UKM

13-01-2021 | 12:04 WIB

BATAMTODAY.COm, Jakarta - Pengurus PWI Pusat dan Panitia Pusat Hari Pers Nasional (HPN) 2021 melakukan pertemuan secara Virtual dengan Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo dan Menteri Koperasi UKM Teten Masduki, Selasa (12/1/2021).

Dalam pertemuan ini Ketua Umum PWI Pusat, Atal S Depari langsung meminta kesedian baik Ketua MPR RI dan Menteri Koperasi UKM untuk hadir pada rangkaian acara HPN 2021 yang akan dilaksanakan dari tanggal 7 - 9 Februari 2021 di Ibukota Jakarta.

Dokter Kepresidenan Mengaku Gemetar Suntik Vaksin Presiden Jokowi

13-01-2021 | 11:32 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Wakil Ketua Dokter Kepresidenan Abdul Muthalib adalah orang yang menyuntikkan vaksin Sinovac kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dokter Spesialis Penyakit Dalam Konsultan Hematologi Onkologi Medik itu mengaku tangannya gemetar menjadi vaksinator pertama di Indonesia.

"Menyuntik orang pertama di Indonesia tentunya ada rasa juga. Tetapi masalah itu tidak menjadi halangan bagi saya untuk menyuntikkannya. Pada waktu menyuntikkannya tidak gemetaran lagi. Pertamanya saja agak gemetaran," tuturnya di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (13/1/2021).

Siang Ini, Jokowi Setor Nama Calon Kapolri ke DPR

13-01-2021 | 09:40 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Nama calon Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) pengganti Jenderal Idham Azis yang diusulkan Presiden Joko Widodo akan dikirim ke DPR RI pada hari ini, Rabu (13/1/2021).

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni membenarkan hal tersebut. Menurutnya, usulan dalam bentuk surat presiden (surpres) itu akan diantarkan oleh Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno kepada pimpinan DPR sekitar pukul 11.00 WIB.

Kepala Daerah Diminta Dukung Percepatan Pembangunan di Daerah Tahun 2021

13-01-2021 | 09:08 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian meminta Kepala Daerah mendukung percepatan pembangunan di daerah. Hal itu disampaikan Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Keuangan Daerah Kemendagri Mochamad Ardian di Jakarta, Selasa (12/1/2021).

Pemerintah Daerah diminta untuk mendukung percepatan penggunaan dan penyerapan APBD secara tepat sasaran, sesuai rencana yang sudah ditetapkan. Penyerapan dilakukan secara proporsional setiap bulannya. Jika diperlukan dapat dibuat rencana penyerapan per triwulan, sehingga tidak menumpuk diakhir tahun.

Mendagri Keluarkan SE Percepatan Pelaksanaan APBD TA 2021

13-01-2021 | 08:52 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Tahun 2020 merupakan tahun yang penuh tantangan akibat pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) yang melanda seluruh dunia. Dampaknya bukan hanya pada bidang ekonomi, namun pada seluruh aspek kehidupan.

Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) menjadi instrumen utama dalam upaya penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional.

DPR Terima Surpres Pembentukan Lembaga Pengelola Investasi

13-01-2021 | 08:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Ketua DPR R Puan Maharani menerima Surat Presiden RI tentang Lembaga Pengelola Investasi (LPI). Surat Presiden RI No R-03/Pres/01/2021 itu berisi nama-nama Dewan Pengawas LPI.