Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Ditahan KPK Terkait Kasus Harun Masiku

20-02-2025 | 18:24 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menahan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto selaku tersangka kasus dugaan suap dan perintangan penyidikan atau obstruction of justice (OJ). Penahanan dilakukan selama 20 hari pertama terhitung mulai hari ini.

Majelis Hakim Berhalangan, Sidang Lanjutan Polisi Gelapkan Barang Bukti 10 Kg Sabu Ditunda

20-02-2025 | 14:44 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Sidang lanjutan kasus dugaan penggelapan barang bukti narkoba seberat 1 kilogram yang melibatkan mantan Kasat Resnarkoba Polresta Barelang, Satria Nanda, dan 11 terdakwa lainnya ditunda.

Penundaan ini terjadi karena Ketua Majelis Hakim yang menangani perkara tersebut berhalangan hadir akibat perjalanan dinas ke Jakarta.

Pasarkan Produk Kosmetik Tanpa Izin Edar, Santi dan Nanci Dituntut 1 Tahun 6 Bulan Penjara

20-02-2025 | 14:24 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Dua perempuan asal Batam, Santi dan Nanci, menghadapi tuntutan hukuman 1 tahun 6 bulan penjara setelah didakwa melanggar Undang-Undang Kesehatan. Keduanya menangis saat Jaksa Penuntut Umum (JPU) membacakan tuntutan dalam sidang di Pengadilan Negeri Batam pada Rabu (19/2/2025).

Polda Kepri Bongkar 53 Kasus Narkoba dalam Sebulan, Sita 14,6 Kg Sabu dan Ribuan Pil Ekstasi

20-02-2025 | 11:24 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Kepulauan Riau (Kepri) bersama jajaran Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) berhasil mengungkap 53 kasus narkotika dalam periode 23 Januari hingga 17 Februari 2025.

Dari hasil operasi ini, sebanyak 65 tersangka diamankan, terdiri dari 58 laki-laki dan 7 perempuan. Barang bukti yang disita cukup signifikan, meliputi 14,6 kg sabu, 1,3 kg ganja kering, 2.535 butir ekstasi, dan 16 butir Happy Five.

Polres Anambas Musnahkan Barang Bukti 4,1 Kg Sabu Temuan Warga

19-02-2025 | 18:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Anambas - Polres Anambas melaksanakan pemusnahan barang bukti sebanyak 4.117,18 gram (4,1 Kg) narkoba jenis sabu temuan warga pada Rabu (19/2/2025).

Jadi Afiliator Konten Judi Online di Batam, Anton Lucian Tio Terancam 6 Tahun Penjara

19-02-2025 | 14:24 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Anton Lucian Tio, kini menghadapi ancaman hukuman enam tahun penjara setelah didakwa terlibat dalam penyebaran konten perjudian online.

Kasus ini disidangkan di Pengadilan Negeri (PN) Batam pada Selasa (18/2/2025), dengan jaksa penuntut umum (JPU) Abdullah membacakan dakwaan di hadapan majelis hakim yang diketuai Dina Puspasari, serta didampingi Douglas Napitupulu dan Andi Bayu.

Dua Pelaku Pencabulan Anak di Batam Divonis 7 dan 5 Tahun Penjara, Hakim: Perbuatan Meresahkan Masyarakat

19-02-2025 | 11:24 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Pengadilan Negeri (PN) Batam menjatuhkan vonis terhadap dua terdakwa kasus pencabulan anak di bawah umur, Andika dan Mulyadi, dalam persidangan yang digelar pada Selasa (18/2/2025).

Majelis hakim yang diketuai Watimena dengan anggota Twist Retno dan Welly Irdianto memvonis Andika dengan hukuman 7 tahun penjara, sementara Mulyadi dijatuhi hukuman 5 tahun penjara.

Kejari Batam Targetkan Dakwaan Kasus Korupsi RSUD Embung Fatimah Selesai Pekan Depan

18-02-2025 | 14:24 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam menargetkan surat dakwaan kasus dugaan korupsi pengelolaan anggaran RSUD Embung Fatimah Batam tahun 2016 akan rampung dan dilimpahkan ke Pengadilan Negeri (PN) Batam pekan depan. Dua mantan pegawai rumah sakit berinisial D dan M telah ditetapkan sebagai tersangka dalam perkara ini.