Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Jadi Menteri Agama, Gus Yaqut: Agama Harus Jadi Inspirasi, Bukan Aspirasi

24-12-2020 | 17:20 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyatakan agama harus menjadi inspirasi bukan aspirasi. Hal ini dikemukakan Gus Yaqut, begitu sapaan akrabnya, pada acara Serah Terima Jabatan Menteri Agama di Kantor Kementerian Agama, Jakarta.

"Kita tunjukkan kepada publik, saya katakan kemarin di Istana negara dan tadi juga saya sampaikan ke Bapak Presiden, melalui Kementerian Agama ini, saya ingin menjadikan agama sebagai inspirasi bukan aspirasi," ujar Gus Yaqut, Rabu (23/12/2020) demikian dikutip laman resmi Kemenag RI.

Stok Bahan Pokok untuk Natal dan Tahun Baru 2021 Aman Terkendali

24-12-2020 | 16:20 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo memastikan ketersediaan bahan pokok untuk menghadapi perayaan Natal dan Tahun Baru 2021 dalam kondisi aman dan terkendali. Indonesia memiliki stok beras yang cukup dengan produksi yang masih berlangsung.

"Pangan dasar yang kita kendalikan itu ada 11 dan semuanya dalam kondisi aman. Jadi ada beras, ada jagung, ada gula pasir, ada daging, dan ada juga kebutuhan pokok lainnya. Insyaallah 11 komoditi ini aman sampai akhir tahun mendatang," ujar Mentan, Kamis (24/12/2020) demikian dikutip laman resmi Setkab RI.

Abdul Muti Tolak Jabatan Wamendikbud, Warganet: Proud Of To Be Muhammadiyah

24-12-2020 | 14:40 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Ormas Muhammadiyah tengah menjadi perbincangan hangat warganet, setelah Sekretaris Umum (Sekum) PP Muhammadiyah, Abdul Muti menolak diajak bergabung sebagai wamendikbud (Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan).

Muhammadiyah sempat menjadi trending topic di media sosial Twitter Indonesia, dengan kicauan sekitar 14 ribu lebih dari pengguna Twitter pada Kamis (24/12/2020).

Menag Imbau Umat Kristiani Rayakan Natal dengan Sederhana dan Terus Berbagi Kasih

24-12-2020 | 12:48 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan ucapan selamat Natal kepada segenap umat Kristiani di Indonesia dan mengimbau umat Kristiani merayakan Natal dengan kesederhanaan.

"Rayakan Natal dengan penuh kesederhanaan dan terus berbagi kasih pada sesama," kata Yaqut sebagaimana dikutip dalam siaran pers kementerian yang diterima di Jakarta, Kamis (24/12/2020).

Jenderal Polisi Divonis 3 Tahun, Kapolri: Hukum tidak Tajam ke Bawah

23-12-2020 | 14:36 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis menghormati keputusan majelis hakim yang menjatuhkan vonis bersalah terhadap terdakwa Djoko Tjandr, Brigjen Prasetijo Utomo dan Anita Kolopaking dalam kasus dugaan pemalsuan surat jalan.

"Polri menghormati keputusan majelis hakim atas vonis ketiga terdakwa tersebut," kata Idham dalam keterangannya seperti dirilis Bidhumas Polda Kepri, Rabu (23/12/2020).

PR Menag Yaqut Bangun Harmoni di Tengah Perbedaan

23-12-2020 | 11:32 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Sekretaris Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Asrorun Niam Sholeh menyampaikan selamat atas dilantiknya Yaqut Cholil Qoumas sebagai menteri agama dan Menag memiliki pekerjaan rumah untuk membangun harmoni di tengah perbedaan.

"PR kita yang mendesak dalam masalah keagamaan adalah membangun harmoni di tengah keberbedaan," kata Niam kepada wartawan di Jakarta, Rabu (23/12/2020).

Jokowi Resmi Lantik 6 Menteri dan 5 Wamen di Istana Negara

23-12-2020 | 10:28 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Presiden Joko Widodo resmi melantik enam menteri dan lima wakil menteri baru hasil reshuffle atau perombakan Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/12/2020). 

Ketua PWI Pusat dan LBH Pers Minta PERMA Larangan Memotret Sidang Dicabut

23-12-2020 | 14:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Satu lagi ketentuan baru di Republik ini yang mengekang kebebasan pers. Mahkamah Agung (MA) mengeluarkan Peraturan MA No. 5 Tahun 2020 tentang Protokol Persidangan dan Keamanan dalam Lingkungan Pengadilan.

Peraturan tertanggal 4 Desember 2020 itu secara khusus pada Pasal 4 ayat (6) mengatur terkait kewajiban adanya izin hakim/ketua majelis hakim untuk dapat 'pengambilan foto, rekaman audio dan/atau rekaman audio visual' dalam proses persidangan. Dan itu harus dilakukan sebelum dimulainya persidangan.