Bangun Karakter Lewat Aktivitas Agama dan Olahraga

Nurdin Dorong Kaum Muda Kepri Lakukan Kegiatan Positif
Oleh : Charles
Minggu | 31-03-2019 | 16:32 WIB
nurdin_bola_anak.jpg
Gubernur Kepri Nurdin Basirun bersama dengan salah tim saat kejuarangan U-10 Gubernur Cup ke-2 (Foto: Charles)

BATAMTODAY.COM,Tanjungpinang - Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Nurdin Basirun mengatakan, untuk membangun karakter bisa dilakukan melalui kegiatan agama dan olahraga. Karena itu, kaum muda di Kepri akan didorong melakukan kegiatan positif, melalui kegiatan olah raga ataupun keagamaan.

"Jangan sia-siakan kesempatan untuk melakukan yang bermanfaat. Anak-anak merupakan aset bangsa. Karena mereka yang nanti akan mewarisi daerah ini. Mereka harus tumbuh dengan karakter yang kuat," kata Nurdin usai menghadiri sejumlah acara di Batam, Minggu (31/1/219).

Sepanjang akhir pekan, Nurdin memang menghadiri acara di Batam, Tanjungpinang dan Karimun. Rata-rata acara yang dihadiri melibatkan anak-anak muda. Karena itu, Nurdin mengaku bahagia bisa hadir bersama para generasi muda.

Olah raga, kata Nurdin membuat para generasi muda berkompetisi, melalui olah raga, Pemuda dapat menunjukkan kemampuan untuk menjadi yang terbaik dengan memenangi sejumlah turnamen.

"Pasti ada kalah dan menang dalam pertandingan,Sportifitas harus dikedepankan. Dan melalui olah raga ini akan menjadikan kita sehat dan berprestasi," kata saat menghadiri Kejuaraan Sepak Bola U-10 Gubernur Cup ke-2 di Stadion Tumenggung Abdul Jamal,Kota Batam,Sabtu (30/3/219).

Pada turnamen ini, Nurdin juga mengajak semua pihak bergandengan tangan dan terus bersinergi agar pembinaan olahraga semakin lebih baik lagi. Terlebih sepakbola yang menjadi minat banyak masyarakat dan generasi muda.

"Kita ingin terus lahirkan bibit-bibit unggul pemain lokal yang mampu bersaing dengan lainnya di tingkat yang lebih tinggi," kata Nurdin.

Dalam bertanding, Nurdin menekankan pentingnya sportivitas. Baik di dalam maupun di luar lapangan. Karena karakter bisa dibangun dari iven seperti ini. Kebersamaan dan membangun kekompakan, kata Nurdin, juga harus dibangun bersama-sama.

Pada kegiatan lain, seperti acara Silaturahmi dan Pengukuhan Pengurus Kerukunan Keluarga Besar Masyarakat Kabupaten Karimun Batam (KERABAT) & Barisan Keamanan Daerah (BERKAD) di Golden Prawn 933, Kota Batam, serta Liga Futsal Pelajar Pentasal 2019 tingkat SLTA se-Kota Batam di Sport Hill Futsal Centre,Batam, dan kegiatan lainya, Nurdin lagi-lagi, mengajak para anak muda untuk aktif dalam aktivitas yang positif. Kegiatan-kegiatan olahraga akan membentuk karakter anak yabg kuat.

"Anak-anak merupakan aset Kepri.Jauhi narkoba, jangan terlibat tawuran.Bersama-sama kita bangun Kepri sesuai tugas dan profesi yang diemban," tegas Gubernur Kepri ini.

Editor: Surya