Ratusan Personil TNI-Polri Gelar Olahraga Bersama Lintas Medan di Tanjungpinang
Oleh : Roland Aritonang
Rabu | 27-03-2019 | 10:52 WIB
solid-tni-polri-tpi.jpg
Lewat olahraga bersama, TNI-Polri di Tanjungpinang tingkatkan kekompakan. (Foto: Roland Aritonang)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Ratusan personil TNI-Polri di Tanjungpinang melakukan olahraga bersama lintas medan untuk memupuk sinergitas dalam menghadapi Pemilu 2019.

Komandan Pangkalan Udara (Lanud) Raja Haji Fisabililah (RHF), Kolonel Pnb Elistar Silaen mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan untuk memupuk sinergitas TNI-Polri. Di mana TNI-Polri harus solid dan kompak untuk menghadapi kampanye terbuka dan Pemilu 2019 yang akan datang.

"Sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman saat pesta demokrasi yang akan datang," ujar Elistar, saat ditemui di Terminal Sei Carang Km 9 Tanjungpinang, Rabu (27/3/2019).

Elistar menjelaskan, untuk rute olahraga bersama lintas medan dimulai dari Wings Udara I di Kilometer 12 kemudian selesai di Terminal Sei Carang. Sementara itu, untuk personil dari Wings Udara I sebanyak 2 peleton, Lanud RHF satu peleton, Kodim 0315/Bintan satu peleton dan Polres Tanjungpinang sebanyak satu peleton.

"Ke depan kegiatan ini akan dilaksanakan rutin juga sudah berkoordinasi dengan Danwings Udara, Danlanudal, Kapolres serta Dandim. Nanti akan diatur waktunya kapan akan dilaksanakan kembali," katanya.

Kapolres Tanjungpinang, AKBP Ucok Lasdin Silalahi menjelaskan, kegiatan ini untuk menjalain hubungan yang baik, kerja sama dan koordinasi dalam pelaksanaan tugas di bidang Kamtibmas kemudian diteritorial teman-teman TNI sudah saling bertemu.

"Hari ini melaksanakan olahraga bersama dalam bentuk lintas medan untuk semakin memastikan bahwa anggota-anggota yang ada di lapangan, prajurit dan personil Polres dan satuan TNI yang ada di Tanjungpianng saling ketemu sehingga dapat meningkatkan solidaritas," ungkapnya.

Ucok menambahkan, dalam waktu dekat ini diketahui akan berlangsung Pemilu. Selain itu, pihaknya juga menggelar patroli melihat secara bersama aktivitas ekonomi dan pendidikan berjalan dengan baik.

Nantinya pada saat pemungutan suara pada tahapan berikutnya TNI-Polri pasti ingin memastikan bahwa masyarakat dengan antusia dan sukacita melaksanakan pemungutan suara. "Sehingga seluruhnya dapat mensukseskan pesta demokrasi," tutupnya.

Editor: Gokli