Wagub Marlin Merasa Dijegal Kadisdik Kepri, Ansar: Peran Pak Andi Majukan Pendidikan Cukup Besar

2023-03-11 12:36:10

BATAMTODAY.COM, Batam - Gubernur Kepri, Ansar Ahmad tak ambil pusing terkait viralnya video curhatan Wakil Gubernur Marlin Agustina yang merasa dijegal Kadisdik Andi Agung untuk mengunjungi ke SMA dan SMK.

"Itu hanya miskomunikasi saja, tidak perlu diperdebatkan," kata Gubernur Ansar, usai menyaksikan penandatanganan kontrak kerja PTK non ASN di Golden Prawn, Kecamatan Bengkong, Kota Batam, Jumat (10/3/2023) sore.

Gubernur Ansar Paparkan Strategi Penanganan Pandemi di Kepri dalam Interview PPKM Award 2023

2023-03-10 11:28:01

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Gubernur H Ansar Ahmad menghadiri video conference interview/pendalaman sehubungan dengan proses evaluasi penilaian dalam rangkaian kegiatan penganugerahan PPKM Award Tahun 2023 bersama Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Kepulauan Riau, Kamis (09/03/2023).

Di hadapan para juri, Gubernur Ansar memaparkan strategi T3VAK SIREH, strategi penanganan pandemi Covid-19 yang terbukti berhasil di Kepri. Sebelumnya evidence atas capaian penanganan pandemi di Kepri telah diupload melalui aplikasi [ https://ppkmaward.kemendagri.go.id/ ].

Bantu Pemulihan Bencana Serasan, Pemprov Kepri Serahkan Bantuan Rp 1 Miliar

2023-03-09 12:28:01

BATAMTODAY.COM, Natuna - Gubernur Kepri H. Ansar Ahmad bersama Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto, Deputi Bidang Penanganan Darurat BNPB Mayjen TNI Fajar Setyawan, Danrem 033/WP Brigjen TNI Yudi Yulistyanto, dan Kapolda Kepri, Irjen Pol Drs Tabana Bangun langsung terjun ke Natuna untuk meninjau korban longsor di Dusun Genting, Desa Pangkalan, Kecamatan Serasan Timur, Rabu (8/3/2023).

Dengan menggunakan helikopter, rombongan Gubernur Ansar tiba di lokasi bencana tanah longsor Pulau Serasan sekitar pukul 12.00 WIB.

Pemulihan Jaringan Listrik dan Telekomunikasi Jadi Atensi Utama Pemprov Kepri di Serasan Natuna

2023-03-09 12:12:01

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Pascabencana longsor yang menimpa Desa Pangkalan, Kecamatan Serasan, Kabupaten Natuna, pada Senin (6/3/2023) lalu, kondisi jaringan kelistrikan serta telekomunikasi di daerah tersebut masih terhambat.

Hal ini menjadi perhatian serius dan salah satu atensi utama Pemprov Kepulauan Riau bersama Pemkab Natuna untuk segera teratasi.

Buka STQH X Kabupaten Lingga, Ansar Ajak Umat Resapi Nilai-nilai Alqur'an

2023-03-07 11:20:02

BATAMTODAY.COM, Lingga - Gubernur Kepulauan Riau, H Ansar Ahmad membuka Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadist (STQH) X tingkat Kabupaten Lingga di Lapangan Kantor Bupati Lingga, Minggu (05/03/2023) malam.

Pembukaan STQH ditandai dengan pemukulan beduk secara serentak oleh Gubernur Ansar beserta para pejabat yang hadir. Tema yang diangkat dalam pagelaran kali ini adalah 'Dengan Pelaksanaan STQH X Kabupaten Lingga Kita Wujudkan Nilai-nilai Al-Qur'an Menuju Harmonisasi Umat, Lingga Sejahtera'. Acara akan berlangsung dari 4 - 11 Maret 2023.