Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

KPK Kembali Berhasil Setor uang ke Negara Rp 54,654 Miliar

20-06-2012 | 13:32 WIB

JAKARTA, batamtoday - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali  berhasil menyetor uang ke negara sebesar Rp 54,654 miliar . Uang itu berasal dari PNBP, hasil denda, hasil sitaan dan uang pengganti yang ditetapkan pengadilan.

KPK Tahan Mantan Kadispora dan Wakil Ketua DPRD Riau

19-06-2012 | 19:55 WIB

JAKARTA, batamtoday - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya menahan mantan Kadispora Riau Lukman Abbas (LA) dan Wakil Ketua DPRD Riau Taufan Andoso Yakin (TAY) dari PAN setelah menjalani pemeriksaan perdana sebagai tersangka selama delapan jam. LA dijebloskan KPK di LP Cipinang, sedangkan tahanan Salemba cabang KPK.

Tak Mau Lapor Kekayaan, Dahlan Copot Komisaris BUMN

19-06-2012 | 19:12 WIB

JAKARTA, batamtoday - Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan kembali melakukan gebrakan. Dalam waktu dekat, ia akan mencopot seorang komisaris perusahaan pelat merah yang enggan melaporkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) ke Komisi Pemberantasan Korupsi.

Residivis Pencuri Brankas Didor Polisi

19-06-2012 | 18:46 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday - Melawan saat digrebek, seorang residivis pencuri brankas ruko di sejumlah tempat di Tanjungpinang, Toyan (32) berhasil ditangkap setelah sebelumnya dilumpuhkan Satuan Reserse Kriminal Polres Tanjungpinang dengan timah panas di kaki kanan akibat melakukan perlawanan saat diamankan di sebuah rumah kost di Kampung Bulang, Senin (18/6/2012) sekitar pukul 23.00 WIB.  

Nasib Gatot Cs Ditentukan Banding Fadil

19-06-2012 | 17:48 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday - Nasib mantan Plt. Sekda Tanjungpinang, Gatot Winoto, Panitia Penata Keuangan (PPK) Setdako Tanjungpinang M. Yunus dan Bendahara Umum Anggaran (BUD) Kota Tanjungpinang M. Rasid, ditentukan oleh banding perkara mantan Bendahara Pembantu Setdako Tanjungpinang Fadil, yang saat ini menempuh upaya banding ke PT atas putusan Hakim PN Tipikor yang menghukumnya lima tahun penjara.

Dirut PT Inti Diagnosa Batam Juga Ditetapkan Sebagai Tersangka

19-06-2012 | 17:43 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday - Selain menetapkan dua pejabat Kabupaten Kepulauan Anambas, Sf dan Tj, Kejaksaan Tinggi Kepri juga menyatakan, telah menetapkan Direktur Utama PT Inti Diagnosa Batam berinisial In sebagai tersangka.

Membunuh Rekan Kerja, Asep Dituntut 18 Tahun Penjara

19-06-2012 | 17:32 WIB

BATAM, batamtoday - Asep Juanda (21), terdakwa pembunuhan Rudi Hartono (32), rekan kerjanya sesama buruh bangunan di Perumahan Meditrania, Batam Centre dituntut hukuman penjara selama 18 tahun. Jaksa Penuntut Umum (JPU) menuntut terdakwa atas pembunuhan berencana saat persidangan di Pengadilan Negeri Batam, Selasa (19/6/2012). 

DPR Nilai Polda Kepri dan Poltabes Barelang Lakukan Pembiaran

19-06-2012 | 16:45 WIB

JAKARTA, batamtoday - DPR menilai bentrokan antar kelompok di Batam karena perebutan lahan terjadi akibat ketidaktegasan aparat kepolisian dalam mendeteksi, mencegah dan menindak pihak-pihak terkait. Jika Polda Kepulauan Riau dan Poltabes Barelang bisa bersikap tegas, maka bentrokan antar kelompok di Hotel Planet Holiday Batam pada Senin (18/6/2012) sore bisa dicegah, serta tidak akan menimbulkan korban jiwa dan luka-luka.