Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Labfor Mabes Polri Lakukan Olah TKP Kebakaran
Oleh : hz/dd
Rabu | 22-08-2012 | 16:56 WIB

BATAM, batamtoday - Tim laboratorium forensik dari Mabes Polri wilayah Medan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) titik api berasal di lokasi kebakaran Jalan Muara Takus, Kelurahan Seraya, Kecamatan Batu Ampar, Rabu (22/8/2012) sekitar pukul 14.00 WIB.


Dari lokasi kejadian, tim yang dipimpin Kasubdit Labfor Mabes Polri, Kompol Jonius Hutabarat dan AKP Yudi Adnis Piliang mengamankan barang bukti berupa sandal, sepatu, wajan dan abu arang yang akan diperiksa di Labfor Medan.

Pantauan batamtoday, selain melakukan olah TKP di titik lokasi kebakaran, tim juga melakukan identifikasi keliling di lokasi kejadian serta mengidentifikasi dari mana perambatan api.

"Identifikasi yang kami laksanakan adalah melakukan olah TKP di titik lokasi kejadian, lokasi keliling serta identifikasi tempat penemuan korban kebakaran," ujar Jonius kepada batamtoday di TKP.

Disinggung batamtoday berapa lama hasil identifikasi ini baru dapat diketahui hasilnya, Jonius menjelaskan secepatnya hasil segara didapat mengingat semua diuji dengan alat lengkap di Labfor Mabes Polri.

"Secepatnya hasilnya dapat diketahui, sebab kita menggunakan alat yang lengkap," terangnya.

Selain tim dari Labfor Mabes Polri, tampak juga personil polisi dari Satreskrim Polresta Barelang dan Polsek Batu Ampar.

Olah TKP ini juga menjadi tontonan warga sekitar dan korban kebakaran, dan berjalan dengan lancar. Setelah berlangsung selama tiga jam akhirnya olah TKP selesai sekitar pukul 16.55 WIB.