Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

RTRW Karimun Bagus, DPRD Bangka pun Datang Studi Banding
Oleh : alrion/ sn
Rabu | 14-09-2011 | 17:57 WIB
karimun_Asisten1.jpg Honda-Batam

Asisten I Pemkab Karimun Anardi Supaat menyerahkan plakat kepada Ketua DPRD Kabupaten Bangka Parulian Napitupulu. Rabu (14/9/2011). batamtoday/ alrion.

KARIMUN, batamtoday - Kementerian Pekerjaan Umum menganggap draf RTRW Karimun bagus. Karena itu, DPRD Bangka pun studi banding ke Karimun.

Rombongan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung, datang ke Kabupaten Karimun, Rabu (14/9/2011).

Para anggota Dewan yang tergabung dalam Panitia Khusus (Pansus) Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Bangka itu diterima Asisten I Pemerintah Kabupaten Karimun Anardi Supaat, di ruang rapat Kantor Bupati Karimun.  

Ketua DPRD Kabupaten Bangka Parulian Napitupulu mengatakan, datangnya rombongan DPRD Kabupaten Bangka ke Karimun karena mereka mendapatkan rekomendasi dari Kementerian Pekerjaan Umum.

"Kami mengunjungi Karimun atas rekomendasi Kementerian PU yang menjelaskan bahwa draf Ranperda RTRW Kabupaten Karimun sudah cukup bagus. Meskipun masih berupa draf, tetapi sudah cukup layak untuk jadi Perda. Jika dibandingkan dengan Kabupaten Bangka, draf RTRW Karimun jauh lebih baik," kata Parulian, yang juga ketua rombongan DPRD Bangka.

Sebelum berkunjung ke Karimun, Pansus RTRW Bangka sudah berkonsultasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum di Jakarta. Dan, ternyata Kementerian PU merekomendasikan agar Pansus RTRW Bangka mengunjungi Kabupaten Karimun untuk mendiskusikan tentang draf RTRW tersebut.   

Selain itu, DPRD Bangka memilih Karimun sebagai tujuan studi banding karena letak geografisnya yang serupa. "Kami memilih Karimun juga karena letak geografis Karimun sama dengan Kabupaten Bangka, yaitu Kabupaten yang terdiri dari pulau-pulau," tambah Parulian.

Untuk diketahui, RTRW Karimun yang dianggap bagus adalah dalam hal penentuan kawasan industri dan hutan lindung.