Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

KKP Amankan Ganja 12 Kilogram di Pelabuhan Domestik Sekupang
Oleh : Irwan Hirzal
Senin | 13-01-2014 | 17:26 WIB
PDS_ganja_12_kilo.jpg Honda-Batam
Ganja tak bertuan seberat 12 kilogram yang diamankan aparat Polsek KKP Sekupang.

BATAMTODAY.COM, Batam - Kepolisian Kawasan Pelabuhan (KKP) Sekupang berhasil mengamankan 12 kg ganja senilai Rp72 juta di Pelabuhan Domestik Sekupang (PDS), Senin (13/1/2014) sekitar pukul 15.30 WIB.

Pengamanan ganja 12 kg tersebut ketika KKP menggelar operasi rutin di PDS. Kapolsek Kepolisian Kawasan Pelabuhan, AKP Hendrianto mengatakan penangkapan itu ketika ada kecurigaan terhadap porter yang membawa koper berwarna hitam.

"Dalam operasi itu kita periksa bawaan penumpang serta bawaan porter sementara porter yang membawa koper hitam tanpa ada pemiliknya juga kita periksa. Hasilnya penemuan ganja 12 kilogram," ujar Hendrianto kepada BATAMTODAY.COM.

Lanjut Hendrianto, untuk sementara ini pemeriksaan masih terhadap saksi dan porter yang membawa koper berwarna hitam masih dalam pemeriksaan intensif.

"Pelaku masih dalam lidik sementara  ganja kering siap pakai ini akan dilimpahkan ke Satnarkoba Polresta Barelang," katanya.

Sementara itu, Napit selaku porter yang membawa koper warna hitam ini mengatakan kalau dia tidak tau siapa pemilik barang haram itu. Namun pemilik menggunakan kapal Dumai Line 03.

Pelaku sempat menawar jasa antar koper tersebut sampai ke luar pelabuhan "Saya kasih harga Rp50 ribu kepada pemilik koper namun dia tawar Rp20 ribu," ujar Napit sambil mengatakan ciri-ciri pemilik koper badan kurus, pendek, tinggi badan sekitar 165 cm serta memakai baju kemeja berwarna kuning.

Editor: Dodo