Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Modus Menggunakan Jasa Pengiriman TIKI

BC Bandara RHF Tanjungpinang Gagalkan Penyelundupan HP dan Iphone
Oleh : Charles Sitompul
Selasa | 24-09-2013 | 09:12 WIB
smartphone1.jpg Honda-Batam
Ilustrasi

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Petugas Bea dan Cukai Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang berhasil mengagalkan penyeludupan barang elektronik melalui Bandara RHF Tanjungpinang, Senin (23/9/2013) sekitar pukul 18.00 WIB.

Petugas BC juga berhasil mengamankan puluhan barang ekektronik, berupa 32 pcs samsung S4, 17 pack iphone 5, dan Galaxy Note 2 sebanyak 3 pcs, yang akan diselundupkan dengan menggunakan jasa pengiriman TIKI dengan modus pengiriman berkas polis asuransi.

Salah seorang petugas pengamanan Bandara RHF mengatakan, pengamanan dilakukan ketika barang-barang tersebut hendak dikirim dan dimasukkan melalui kargo bandara dengan menggunakan jasa pengiriman TIKI.

"Dalam dokumen pengiriman ditulis kalau barang dalam kardus itu adalah slip (polis) asuransi, tapi ketika dibuka ternyata sejumlah barang elektronik berupa ponsel dan iphone dari berbagai merk," ujar sekuriti itu seraya meminta namanya tidak dipubliskan.

Atas temuan itu, petugas dan aparat bea dan cukai Bandara RHF, langsung mengamankan barang-barang tersebut, dan dibawa ke Pos Hanggar Bea dan Cukai, guna proses lebih lanjut.

Hingga berita ini diunggah, Kepala Bea dan Cukai Tanjungpinang Hari Purnomo, belum dapat memberikan keterangan, dan saat dihubungi yang bersangkutan belum memberikan jawaban.

Editor: Dodo