Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Mal-mal di Batam Dipadati Pengunjung

Pusat Perbelanjaan dan Rekreasi Menjelma Lautan Manusia
Oleh : sumantri
Jum'at | 22-04-2011 | 18:42 WIB
Informa.jpg Honda-Batam

Informa Index Furnishing Nagoya Hill, mengalami intensitas pengunjung yang lebih tinggi dari hari biasa pada libur panjang hari ini

Batam, batamtoday - Momen libur panjang yang dimulai Jumat, 22 April 2011, benar-benar dimanfaatkan oleh sebagian besar masyarakat Batam, untuk berkunjung ke pusat perbelanjaan atau tempat rekreasi, yang ada di pulau berbentuk kalajengking ini. Tipikal masyarakat Batam yang memang dominan oleh para pekerja ini, membuat libur panjang ini terasa specsal dan diisi dengan mengunjungi berbagai tempat untuk berbagai tujuan.

Pusat perbelanjaann Nagoya Hill, misalnya sejak usai Misa Agung pada perayaan Jumat Agung hari ini, tepatnya sekitar pukul 13.00 wib, shopping mall di kawasan Nagoya ini, mulai dipadati oleh pengunjung dengan berbagai tujuan. Pantauan batamtoday, pada pertengahan hari ini, di setiap sudut Nagoya Hill, terlihat aktifitas pengunjung dengan intensitas yang tinggi.

"Sejak Siang tadi, mal ini mulai dipadati oleh masyarakat dari berbagai lapisan, yang tentunya memiliki tujuan masing-masing, sehingga bisa dikatakan trafik pengunjung pada hari ini, mungkin juga hingga Minggu akan meningkat dari hari biasanya," ujar Anto, Promotion Staff Nagoya Hill, kepada batamtoday, Jumat 22 April 2011.

Kepadatan pengunjung mal terbesar di kawasan Nagoya ini sangat terasa di area seputar Hypermart di Lower Ground Floor Nagoya Hill. Antrean terlihat memanjang di setiap lorong kasir yang tersedia di peritail raksasa tersebut.

Tak hanya di Hypermart, kepadatan pengunjung mall Nagoya Hill juga dapat dirasakan di Informa Index Furnishing di lantai dasar, yang mulai hari ini, sengaja menawarkan spesial program diskon untuk pembelian berbagai furnitur dan elemen interior lainnya.

"Trafik pengunjung untuk hari ini dan hingga akhir pekan mendatang, sepertinya akan meningkat, dan ini tentu saja peluang yang sangat baik bagi setiap tenant di Nagoya Hill, untuk meraup penjualan setinggi-tingginya dengan umpan balik berupa program diskon, yang diluncurkan menurut kebijakan masing-masing toko, sayang kalau momen ini tidak dimanfaatkan untuk meningkatkan omset," tutur Yudha K, Store Manager Informa Index Furnishing, ketika ditemui disela-sela padatnya pengunjung Informa,

Pemandangan yang sama juga terlihat di tiga pusat perbelanjaan lainnya, seperti Mega Mal Batam Centre, BCS Mal Baloi dan Kepri Mal, Kepri Mal dan Panbil Mal Muka Kuning. Antuisias masayrakat terlihat lebih inten dibanding beberapa hari lalu.

Selain di pusat perbelanjaan, menurut informasi yang berhasil dihimpun oleh batamtoday, tempat-tempat rekreasi yang umumnya berupa pantai, seperti pantai Nongsa dan pantai Melur (Barelang) juga menjadi tujuan masyarakat Batam, terutama para pekerja untuk menghabiskan waktu luang bersama rekan kerja, sambil menikmati atmosfir pantai, dengan intensitas pengunjung lebih tinggi dari hari biasanya.

Dan tentu saja liburan panjang ini juga dimanfaatkan oleh industri film yaitu 21 cinaplex, yang ada di dua lokasi di pusat perbelanjaan di Batam, yaitu di Nagoya Hill dan BCS Mall Batam. Dahaga akan hiburan  masyarakat Batam yang masuk kategori masyarakat urban, seolah terpenuhi pada libur panjang perayaan Paskah tahun ini.

Sepertinya geliat perekonomian dalam emapt hari kedepan akan sedikit meningkat dan tentu saja hal ini diharapkan dapat memberikan imbas positif terutama bagi industri retail di Batam.