Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Peringatan HUT Bhayangkara ke-77

Polres Karimun Kirim 3 Tim Peserta Lomba PBB Polda Kepri
Oleh : Freddy
Senin | 19-06-2023 | 17:40 WIB
Polres-Karimun1.jpg Honda-Batam
Peserta lomba PBB dari Kabupaten Karimun. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Satlantas Polres Karimun mengikutsertakan 3 tim yang akan mengikuti perlombaan Peraturan Baris Berbaris (PBB) tingkat pelajar SD, SMP, dan SMA yang dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 di Polda Kepri, Senin (19/6/2023).

Adapun 3 tim perwakilan dari Kabupaten Karimun di antaranya dari SD Swasta Cahaya Meral, SMPN 2 Tebing dan SMAN 4 Binaan.

Kasatlantas Polres Karimun, IPTU Dristica Brian A. L menyampaikan bahwa kegiatan lomba PBB ini diadakan oleh Ditlantas Polda Kepri dan diikuti oleh seluruh jajaran Polda Kepri dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara yang Ke-77 tahun 2023.

Menurutnya, tujuan kegiatan ini guna meningkatkan semangat kecintaan terhadap polri yang mempunyai tugas melayani masyakarat dengan rasa tanggung jawab.

"Hari ini kita melaksanakan kegiatan lomba PBB tersebut, hasil videonya akan kita kirim ke panitia Ditlantas Polda Kepri yang akan dilakukan penilaian langsung oleh Ditlantas Polda Kepri seperti kerapian, kekompakan, seragam dan kita juga lihat bagaimana kreasi dari peserta," ujarnya.

Lanjut Kasatlantas, kalau bicara PBB tidak hanya peraturan tentang baris-berbaris saja. Tetapi juga bagaimana keterampilan anak-anak bisa berkreasi formasi-formasi yang nanti jadi penilaian dewan juri.

"Kegiatan PBB atau baris-berbaris ini merupakan kegiatan program rutin tiap tahun dan juga dapat mengingatkan bahwa kegiatan-kegiatan positif seperti ini perlu terus kita kembangkan di lingkungan sekolah karena Ini juga sebagai bentuk upaya-upaya untuk membina di lingkungan sekolah agar hal-hal positif bisa terus dilaksanakan," tutupnya.

Editor: Yudha