Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dua Gelper Digrebek Aparat Polda Kepri

Malam Digrebek, Siang Beroperasi
Oleh : ali/dd
Selasa | 28-08-2012 | 13:04 WIB
gelper-heppi-zone.gif Honda-Batam
Gelper Happy Zone yang masih tampak beroperasi.

BATAM, batamtoday - Polda Kepulauan Riau (Kepri) menggerebek gelanggang permainan (Gelper) yang beroperasi secara diam-diam selama ini, pada Senin (27/8/2012) malam.


Informasi di lapangan, penggrebakan dilakukan anggota Ditreskrimum Polda Kepri di dua titik yang berbeda hingga pukul 12.00 WIB diantaranya lokasi Gelper di Harbour Bay dan BCS Mall dengan dipimpin Wakil Direktur Reskrimum Polda Kepri, AKBP Wiyarso.

Namun, berdasarkan pengamatan batamtoday di lokasi penggrebekan Harbour Bay, Selasa (28/8/2012) terdapat di lantai dasar permainan anak-anak, namun di lantai dua tepatnya gelper Happy Zone yang digrebek polisi malam kemarin masih tetap beroperasi. Bahkan puluhan pemainan merupakan orang dewasa ini bermain selama berjam-jam lamanya dengan menghabiskan uang hingga ratusan ribu rupiah.

"Polda yang gerebek malam tadi sampai jam 12.00 malam," ujar sumber terpercaya yang ikut menyaksikan kedatangan tim dari Polda Kepri.

Demikian juga di BCS Mall, lantai III, tepatnya sebelum permainan bowling, tetap beroperasi. Dari dua titik yang digrebek juga tidak tampak adanya police line.

Hingga saat ini, Kapolda Kepri Brigjen Pol Yotje Mende yang dikonfirmasi batamtoday tentang terkait penggrebekan yang dilakukan Ditreskrimum Polda Kepri belum memberikan tanggapannya.

Mengingat kata Kapolda Kepri sebelumnya mengatakan karena saat ini jenis permainan tersebut masih dalam tahap pengaturan dan belum diperbolehkan beroperasi sampai ada pengumuman resmi diperbolehkan beroperasi kembali.