Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Cen Sui Lan Gelontorkan Ratusan Miliar Dana Aspirasinya untuk Pembagunan di Anambas
Oleh : Putra Gema
Rabu | 30-11-2022 | 10:40 WIB
CSL-Anambas.jpg Honda-Batam
Cen Sui Lan saat rapat bersama Kementerian/Lembaga di Gedung DPR RI. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Anggota Komisi V DPR RI, Fraksi Golkar, Dapil Kepulauan Riau (Kepri), Cen Sui Lan, menggelontorkan ratusan miliar dana aspirasinya ke Anambas untuk sejumlah program strategis.

Cen Sui Lan mengatakan, targetnya penggelontoran dana aspirasinya itu untuk membuka akses infrastruktur dan menyejahterakan warga di sana. Hal tersebut sebagai bentuk kepedulian Cen Sui Lan di wilayah tapal batas Provinsi Kepri.

Ia menjelaskan, Desa Tiangau di Siantan Selatan akan kebanjiran dana aspirasinya lewat sejumlah inisiatif kegiatan lintas kementerian mitra Komisi V DPR.

Tahun 2023, lewat program integrasi dan kolaborasi dana aspirasinya, sejumlah kegiatan terkait dari Ditjen Cipta Karya dan Ditjen Perumahan serta Ditjen SDA Kementerian PUPR bakal mempercantik desa berstatus 3T di Anambas itu.

"Saya juga akan menggelontorkan bantuan ke lembaga tahfiz di situ melalui LPK MCK. Kemudian Pamsimas agar air bersih langsung mengalir ke rumah warga. Pun, program bedah rumah juga akan dialokasikan ke warga Desa Tiangau. Seluruhnya kolaborasi Ditjen SDA, Perumahan dan Cipta Karya," kata Cen Sui Lan, Selasa (29/11/2022).

Tidak hanya itu, lewat Kemenhub, Cen Sui Lan juga akan menggelontorkan dana aspirasi ke Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya kelolaan Ditjen Perhubungan Darat. Begitu juga dengan penyeberangan roll on-roll off (RoRo) di Letung, melalui Kemenhub kini tengah proses lelang dengan anggaran Rp 78 miliar.

Kemudian penambahan landas pacu dan revitalisasi terminal Bandara Letung senilai Rp 30 miliar. Kedua kegiatan itu bersifat penganggaran tahun jamak. Kemudian jalan nasional Peninting senilai Rp 67 miliar, dan banyak lagi program usulan Cen hasil reses beberapa bulan lalu.

"Selamat untuk Kabupaten Anambas yang mendapatkan alokasi luar biasa. Ini wujud kehadiran negara terhadap rakyat dan daerah," tegasnya.

Ikhtiar infrastruktur lewat dana aspirasi di tahun depan semata-mata demi menekan kesenjangan pembangunan, terutama daerah tapal batas.

Editor: Gokli