Melepas Rindu WBP Rutan Batam Melalui Layanan Video Call
Oleh : Irwan Hirzal
Senin | 07-03-2022 | 12:12 WIB
napi-vc1.jpg
Layanan video call para warga binaan pemasyarakatan (WBP) Rutan Batam. (Irwan/BTD)

BATAMTODAY.COM, Batam - Dua tahun sudah warga binaan pemasyarakatan (WBP) tidak mendapatkan kunjungan dari keluarga karena dibatasi. Hal ini tidak lain sebagai upaya menghindari penularan Covid-19 di lingkungan Rumah Tahanan Nagara (Rutan) Kalas IIA Batam.

Meski demikian, untuk melepas rindu kunjungan tatap muka diganti sementara dengan kunjungan online atau video call. Kini kunjungan online sudah berjalan dua tahun setelah Covid-19 merebah di Indonesia.

"Kunjungan merupakan suatu hak WBP yang harus kami fasilitasi. Di tengah pendemi Covid-19 kami menyediakan kunjungan melalui vidio call," ujar Karutan Batam, Yan Patmos melalui Kepala Pengamanan Rutan (KPR) Batam, Ismail, Senin (7/3/2022).

Kunjungan video call di Rutan Batam setiap hari diadakan sejak Senin sampai Jumat. Warga binanan akan mendapatkan jatah video call dengan cara bergantian per blok/kamar dan tidak dipungut biaya dalam layanan tersebut.

Layanan video call ini dilakukan di Ruang Klinik Rutan Batam dengan dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama digelar pada pukul 09.00-11.00 WIB dan kembali dibuka pada pukul 13.30-15.00 WIB.

"Rutan Batam terus berkomitmen memberikan pelayanan prima. Kami memberikan pelayanan terbaik untuk WBP, salah satunya lewat video call," ujarnya.

Rutan berharap dengan layanan video call ini dapat sedikit melepas rindu dengan sanak keluarga. "Semoga WBP dapat sedikit melepas rindu dengan keluarganya," pungkasnya.

Editor: Yudha