Hasil Evaluasi APBD 2019 dari Kemendagri sudah Diterima Pemprov Kepri
Oleh : Ismail
Kamis | 27-12-2018 | 12:40 WIB
sekda-kepri-okok1.jpg
Sekda Kepri Arif Fadillah. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) akhirnya merampungkan evaluasi APBD Provinsi Kepri tahun 2019. Hasil evaluasi Kemendagri pun telah diterima Pemprov Kepri pada 17 Desember 2018 lalu.

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kepri, Arif Fadillah, menyampaikan dari hasil evaluasi tersebut, Pemprov Kepri memperoleh beberapa catatan. Di antaranya, dana APBD Kepri 2019 dialokasikan untuk pendidikan sebesar 20 persen, kesehatan sebesar 10 persen dan infrastruktur sebesar 25 persen.

"Sedangkan, Kepri pada 2019 mendatang mengalokasikan dana pendidikan di Kepri itu sudah sekitar 24,6 persen, kesehatan 11,3 persen dan infrastruktur 25 persen," terangnya.

Selain itu, lanjut Arif, tahun 2019 mendatang Mendagri juga menekankan agar dana bagi hasil untuk kabupaten/kota ditransfer 100 persen.

Masih kata Arif, Mendagri turut meminta penerapan integrasi e-budgeting dan e-planning di lingkup Pemprov Kepri pada tahun kedua di 2019 nanti dapat terus dijaga. Terutama yang berkaitan dengan penyusunan kegiatan mulai dari KUA-PPAS hingga Nota Keuangan APBD.

"Beliau juga mengarahkan agar proses pencairan dapat dipercepat," tambahnya.

Karena, menurut Arif, Pemprov Kepri menargetkan tanggal 31 Desember 2018 akan dilaksanakan penyerahan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) bagi seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

"Kita harap Januari-Februari 2019 kegiatan di tiap-tiap OPD dapat berjalan tanpa hambatan," pungkasnya.

Editor: Yudha