Bun Tje Jabat Plt Ketua DPD Walubi Kepri
Oleh : Ismail
Jumat | 14-12-2018 | 14:52 WIB
walubi-kepri.jpg
Pengurus Walubi Pusat dan Provinsi Kepri. (Foto: Ismail)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Ketua Umum DPP Perwakilan Ummat Buddha Indonesia (Walubi) Siti Hartati Murdaya melantik Pelaksana tugas Walubi Provinsi Kepulauan Riau di Hotel CK, Kamis (13/12/2018) malam.

Pada kegiatan tersebut, Bun Tje secara resmi menjabat sebagai Plt DPD Walubi Provinsi Kepri yang sebelumnya dijabat Hengky Suryawan.

Pengurus DPP Walubi pusat, Yandi menuturkan, dipilihnya Bun Tje untuk memegang amanah sebagai Plt Ketua Walubi Kepri berdasarkan hasil musyawarah bersama angar anggota majelis serta tokoh masyarakat.

"Berdasarkan rapat kordinasi bersama tokoh masyarakat, maka tadi malam kami melantik Plt DPD Walubi Kepri samlai dengan adanya kepengurusan yang definitif," ujarnya, Jumat (14/12/2018).

Dengan dilantiknya Plt sementara ini, kata Yandi, maka kian menegaskan bahwa roda kepengurusan DPD WALUBI Kepri tetap berjalan untuk mengayomi dan melayani umat. Oleh karena itu, Bun Tje diharapkan segera membentuk kepengurusan DPD WALUBI Kepri dan memilih ketua definitif.

Selain itu, melantik kepengurusan sementara DPD Walubi Kepri, ketua umum Hartati juga melaksanakan pertemuan dan berdiskusi dengan pengurus-pengurus DPD Walubi Kepri yang selama ini menggelar Imlek Walubi setiap tahun. Ia juga mengapresiasi para pengurus ini sebab mereka sudah menggelar Imlek Walubi selama 19 tahun terakhir.

Dia berharap Imlek Walubi kali ini berjalan lancar. Bahkan dia sendiri berusaha untuk hadir merayakan Imlek Walubi bersama masyarakat Kepri.

"Beliau bertekad akan memberi dukungan pada Imlek Walubi pada tahun ke-20 nanti," terang Yandi.

Semenntara itu, Plt Waubii Kepri Bun Tje menerima kepercayaan tersebut dengan penuh tanggung jawab. Dia berharap akan secepatnya membentuk majelis-majelis DPC dan menggelar Musyarawah Daerah (Musda).

"Saya ditunjuk atas persetujuan dari semua organisasi yang ada di bawah WALUBI Kepri. Saya terima apalagi tugas ini bertujuan untuk membina iman umat," katanya.

Editor: Yudha