Gubernur Ansar Ajak ASN Kepri BerAKHLAK dan Bangga Melayani Bangsa

2023-08-24 11:00:01

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Gubernur Kepulauan Riau, H Ansar Ahmad mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di daerahnya untuk menerapkan nilai-nilai dasar ASN BerAKHLAK, yaitu Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.

Hal ini disampaikan dalam acara Webinar 'Ngopi Time' Series #10 BerAkhlak Series : Harmonis yang diselenggarakan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Kepri secara daring, Rabu (23/8/2023).

Matangkan Persiapan GTRA Summit 2023 Karimun, Ansar: Harus Punya Kesan Positif untuk Kepri

2023-08-23 13:48:06

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad memimpin Rapat Lanjutan Persiapan Pelaksanaan Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) Summit 2023 Karimun di Gedung Daerah Provinsi Kepri, Tanjungpinang, Selasa (22/8/2023) malam.

Rapat diselenggarakan dalam rangka mematangkan persiapan, mendengarkan laporan dari penanggung jawab masing-masing agenda, serta merumuskan solusi atas potensi kendala pada acara yang akan digelar dari 28 hingga 30 Agustus 2023 dan dihadiri Presiden RI Joko Widodo.

Inspektorat Daerah se-Kepri Hadiri Rapat Pemantauan MCP di Kantor KPK RI

2023-08-23 13:00:35

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Inspektorat Daerah se-Provinsi Kepulauan Riau diundang Kasatgas Korsupgah Wilayah I Deputi Pencegahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menghadiri Rapat Pemantauan Monitoring Center for Prevention (MCP), Selasa (22/8/2023) di Auditorium Lantai 16 Gedung Merah Putih KPK, Jakarta.

Kasatgas Korsupgah Wilayah I, Maruli Tua, mewakili Direktur Pencegahan KPK, membuka acara tersebut dan menyampaikan pentingnya perbaikan tata kelola manajemen Pemerintah Daerah sebagai bagian dari rencana aksi pencegahan terhadap prilaku korupsi.

Pendaftaran Ditutup, 65 Orang Ikut Seleksi Anggota Komisi Informasi Kepri Periode 2023-2027

2023-08-23 12:08:06

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Pendaftaran calon Anggota Komisi Informasi Provinsi Kepulauan Riau Periode 2023-2027 resmi ditutup pada Selasa (22/8/2023) pukul 15.00 WIB.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Kominfo Provinsi Kepri, Hasan, dalam keterangan resminya. Di mana, Tim Seleksi Calon Anggota Komisi Informasi Provinsi Kepulauan Riau telah menerima 69 berkas sejak dibukanya pendaftaran seleksi pada Selasa (8/8/2023) yang lalu.

Sekdaprov Adi Mentori Empat Delegasi Kepri di PKN Tingkat II Angkatan X-2023

2023-08-23 11:00:08

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Sekretaris Daerah Provinsi Kepri, Drs Adi Prihantara menjadi mentor pada Seminar Implementasi Proyek Perubahan PKN Tingkat II Angkatan X, yang diselenggarakan Lembaga Administrasi Negara RI (LAN RI) di Jakarta, Selasa (22/8/2023) siang.

Seminar merupakan bagian dari kegiatan Laporan Akhir Implementasi Proyek Perubahan Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II Angkatan X Tahun 2023.