Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Neraca Perdagangan April 2023 Catatkan USD 3,94 Miliar, Tren Surplus Terus Berlanjut

18-05-2023 | 11:32 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Libur panjang Lebaran tak pengaruhi kinerja perdagangan. Neraca perdagangan pada April 2023 kembali mencatatkan surplus senilai USD 3,94 miliar.

Surplus tersebut terdiri atas surplus nonmigas sebesar USD 5,64 miliar dan defisit migas sebesar USD 1,70 miliar. Surplus April ini melanjutkan tren surplus secara beruntun dalam tiga tahun terakhir sejak Mei 2020.

Starbucks Rayakan 21 Tahun Kehadirannya di Indonesia

18-05-2023 | 11:17 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Starbucks di Indonesia merayakan hari jadinya yang ke-21 tahun ini dengan mengangkat kopi lokal yang baru diluncurkan, Starbucks Single Origin Indonesia Bali Batur Volcano, serangkaian penawaran merchandise edisi terbatas, dan permainan augmented reality yang inovatif di platform digitalnya.

"Sebagai salah satu pasar terpenting dunia untuk merek Starbucks, Indonesia telah memainkan peran krusial dalam masyarakat melalui kekuatan kopi dan hubungan yang diciptakannya," kata Anthony McEvoy, pimpinan PT Sari Coffee Indonesia, pemegang lisensi resmi merek Starbucks di Indonesia, dalam keterangan tertulis, Rabu (17/5/2023).

Selebrasi 10 Tahun Komitmen UNIQLO Penuhi Kebutuhan Gaya Hidup Masyarakat Indonesia Kini dan Nanti

18-05-2023 | 09:40 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Perusahaan ritel global asal Jepang, UNIQLO merayakan 10 tahun perjalanannya di Indonesia sejak pertama kali masuk ke Indonesia pada tahun 2013 dalam memenuhi kebutuhan gaya hidup masyarakat melalui rangkaian koleksi LifeWear yang nyaman dan berkualitas.

Momen ini mendorong UNIQLO untuk terus berkomitmen hadir lebih dekat dengan seluruh pecinta LifeWear di seluruh Indonesia dan membuat kehidupan lebih baik melalui pakaian.

XLFL Beri Tips Hadapi Dunia Kerja Mahasiswa Padang dan Bandung

17-05-2023 | 18:44 WIB

BATAMTODAY.COM, Padang - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) melalui program XL Axiata Future Leaders (XLFL), memberikan pembekalan berupa workshop kepada para mahasiswa mengenai bagaimana mempersiapkan diri menghadapi dunia kerja. Workshop dilaksanakan di Padang dan Bandung.

Materi pembekalan tentang Professional Communication untuk mendapatkan pekerjaan yang disampaikan oleh Head of Talent Acquisition XL Axiata, Aztia Pertiwi Damukuto dan Tim XLFL.

Serap Aspirasi Pelaku Usaha, BP Batam Gelar Tatap Muka di Batamindo dan KIE

17-05-2023 | 16:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Badan Pengusahaan (BP) Batam melalui Direktorat Pelayanan Lalu Lintas Barang dan Penanaman Modal menggelar kegiatan Tatap Muka dengan Pelaku Usaha di Wisma Batamindo dan Kabil Industrial Estate (KIE).

Industri Manufaktur Penyumbang Tertinggi Ekspor Periode Januari-April 2023

17-05-2023 | 12:24 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Sektor industri manufaktur kembali memberikan kontribusi paling tinggi terhadap capaian nilai ekspor nasional pada periode Januari-April 2023.

Ekspor industri pengolahan menyumbang 70,21% atau mencapai USD 60,63 miliar dari total ekspor dalam periode tersebut yang sebesar USD 86,35 miliar.

Dukung Penerapan Industri Hijau, Kemenperin Siapkan SDM Kompeten

17-05-2023 | 11:16 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Industri manufaktur global semakin berorientasi pada praktik berkelanjutan (sustainable practice).

Sebagian negara tujuan ekspor telah mewajibkan persyaratan produk dan perusahaan, mulai dari eco label, kandungan material daur ulang, bebas bahan kimia tertentu, nilai emisi karbon suatu produk dan proses, pemenuhan standar hijau internasional lainnya, serta penggunaan teknologi digital. Di Indonesia, kebijakan industri hijau telah ditetapkan melalui Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2014 tentang Perindustrian.

Maskapai Super Air Jet Buka Rute Jakarta-Banyuwangi

17-05-2023 | 09:24 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Maskapai Super Air Jet (SAJ) dalam waktu dekat membuka rute baru Jakarta-Banyuwangi pulang pergi (PP) dan diyakini dapat mendongkrak kunjungan wisatawan ke kabupaten ujung timur Pulau Jawa itu.