Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Penyewa Tertutup, Rumah Kosong Sering Dibobol Maling

03-08-2015 | 09:47 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Djoko Suyanto bersama dua orang warga negara Tiongkok, penyewa rumah di Beverly Avenue nomor 18, RT 02/RW 28, Batam Center, yang menjadi korban perampokan pada Minggu (2/8/2015) kemarin, dikenal tertutup serta kurang bersosialisasi dengan warga sekitar.

Polisi Sebut Senjata Api Perampok di Beverly Avenue Diduga Palsu

03-08-2015 | 09:11 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Aparat kepolisian Polsek Batam Kota yang dibantu Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polresta Barelang langsung melakukan penyelidikan usai melakukan olah TKP perampokan yang terjadi di Perumahan Beverly Avenue Nomor 18, Batam Center, Minggu (2/8/2015) siang. Dari hasil penyelidikan, polisi berkesimpulan bahwa senjata api yang digunakan pelaku untuk merampok merupakan mainan.

Rumah di Beverly Avenue Dirampok, Pelaku Gondol Harta Korban Rp120 Juta

03-08-2015 | 08:33 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Salah satu rumah di Beverly Avenue Nomor 18, RT02/RW28, Batam Center dilaporkan telah dirampok pada Minggu (2/8/2015) siang. Tidak ada korban jiwa, namun pelaku berhasil membawa kabur uang dan barang berharga lain milik korban dengan total Rp120 juta.

Abdul Aziz Cs Diancam 20 Tahun Penjara, Polisi Juga Telisik Keterlibatan Jajaran di Setda Kepri

01-08-2015 | 15:38 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Tiga orang tersangka dugaan korupsi dana bantuan sosial (bansos) dari APBD 2013 Provinsi Kepri sebesar Rp1,5 miliar, Abdul Aziz cs, diancam 20 tahun penjara oleh penyidik Subdit III Tindak Piana Korupsi (Tipikor) Polda Kepri.

Polisi Batam Belum Maksimal Ungkap Kasus Curanmor

01-08-2015 | 13:12 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Tingginya tindak kriminalitas pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Batam, belum sebanding dengan jumlah kasus yang berhasil diungkap kepolisian. Sesuai data yang diperoleh, terdapat 373 kasus curanmor yang terjadi dalam semester pertama 2015, namun penanganannya atau pengungkapan yang dilakukan baru sebanyak 98 kasus atau baru 26,2 persen.

Dua Terdakwa Korupsi Lampu Hias MTQ Nasional di Batam Didakwa Pasal Berlapis

01-08-2015 | 11:31 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Dua terdakwa perkara dugaan korupsi pengadaan lampu hias MTQ Nasional di Batam, Indra Helmi dan Revarizal, didakwa pasal berlapis. Akibat tindakan korupsi itu, negara telah dirugikan hingga Rp500 juta.

Penjambretan Kambuh di Tanjungpinang, Sehari Dua Wanita Jadi Korban

01-08-2015 | 09:56 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Aksi penjambretan dengan korban wanita di Tanjungpinang kembali kambuh. Bahkan dalam sehari dua orang wanita menjadi korban penjambretan di dua lokasi berbeda, Kamis (30/7/2015) kemarin.

Polres Tanjungpinang Serius Usut Kasus Dugaan Korupsi yang Melibatkan Usman Taufik

01-08-2015 | 09:00 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Proses penyelidikan kasus dugaan korupsi pengadaan baju dinas di Kantor Satpol PP Provinsi Kepulauan Riau, yang menyandung Usman Taufik --mantan Kepala Satpol PP Kepri yang mencalonkan diri sebagai Bupati Lingga, masih terus dilakukan. Saat ini penyidik masih melakukan verifikasi ke pabrik garmen tempat baju dinas itu dibuat.