Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pemko Tanjungpinang Gelar Lomba Pawai Takbir

Sholat Idul Adha Dilaksanakan di 100 Titik
Oleh : Charles/Dodo
Sabtu | 05-11-2011 | 10:56 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday - Menyambut Hari Raya Idul Adha 1432 Hijriah yang jatuh pada Minggu, (6/11/2011) besok, Pemerintah Kota Tanjungpinang melaksanakan pawai takbir yang akan dilaksanakan hari ini, Sabtu,(5/11/2011) malam. Hingga saat ini, sejumlah peserta telah mendaftar dalam perlombaan Pawai Takbir tersebut, Pendaftaran sendiri,dibuka sejak 1 November 2011 lalu, di Dinas Perhubungan dan Kominfo Kota Kota Tanjungpinang.

"Bagi Pemenang, pemerintah Kota Tanjungpinang akan memberikan hadiah berupa bantuan sebesar 100 ribu untuk 100 peserta pertama," kata Wan Samsi, Asisten I Kota Tanjungpinang kepada wartawan.

Pawai takbir sendiri, tambahnya, akan dilaksanakan mulai dari jalan Melayu Square Tepi Laut, menuju Jalan Hang Tuah, Merdeka, Tengku Umar, Jalan Masjid, Diponegoro, Bakar Batu, Brigjen Katamso, MT.Haryono, Gatot Subroto, D.I Panjaitan, hingga menuju ke jalan baru Km.8. Selanjutnya, rute dilanjutkan ke Terminal Bintan Centre, Polsek Timur, Baharudin Yusuf, D.I Panjaitan (simpang Batu 10), RH Fisabilillah, A.Yani, Basuki Rahmat, Wiratno, Yos Sudarso, Usman Harun dan terakhir finish di Jalan Agus Salim.

"Kita berharap, seluruh lapisan masyarakata turut serta berpartisipasi dalam pawai takbir dalam memeriahkan Pawai Rakbir, menyambut Idul Adha 1432 H tahun ini," kata Samsi.

Sementara itu, Kepala Kantor Kementrian Agama Aota Tanjungpinang, Abu Sofyan S.Ag mengatakan pelaksanaan Shalat Idul Adha akan dilaksanakan di 100 titik yang terdiri dari sembilan titik dilaksanakan di lapangan, sedangkan sisanya 81 titik di akan dilaksanakan di surau dan masjid di Kota Tanjungpinang.
 
“Insya Allah tidak ada perubahan dan perbedaan penetapan tersebut dari Tim Hisab Ru’yah Provinsi Kepri, Kota Tanjungpinang yang melaksanakan ru’yah hilal pada tanggal 27 Oktober 2011 yang menyatakan Idul Adha jatuh pada Minggu besok," jelas Abu Sofyan.