Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Inilah Bupati Aspiratif, Dinihari Datangi Pelabuhan untuk Mendengar Keluhan Masyarakat
Oleh : Nur Jali
Minggu | 03-07-2016 | 10:00 WIB
Alias_wello_pelabuhan.jpg Honda-Batam

Bupati Lingga Alias Wello saat mendatangi Pelabuhan Jagoh Dabosingkep guna dengar keluhan penumpang yang terlantar di Pelabuhan Telaga Punggur Batam (Foto: BATAMTODAY.COM/Nur Jali)

BATAMTODAY.COM, Dabosingkep - Bupati Lingga Alias Wello (Awe) mendatangi Pelabuhan Jagoh Dabosingkep pada Minggu (3/7/2016) dinihari tadi, sekitar pukul 01.30 WIB, guna mendengar keluhan masyarakat yang terlantar di Pelabuhan Telaga Punggur Batam akibat kapal roro berangkat lebih awal dari jadwal.

Kedatangan Bupati Lingga ini disambut oleh para penumpang hingga selesai naik ke darat dari kapal tersebut. Awe, begitu dia akrab disapa, kemudian memanggil beberapa petugas Dishub yang ada di lokasi untuk memastikan agar Kapal Roro tersebut kembali lagi besok ke Dabosingkep dari Kota Batam.

"Tadi saya tanya langsung dengan Chief Kapal, dan mereka bilang malam ini juga akan kembali lagi ke Batam, dan besok siang akan kembali lagi ke Lingga untuk mengangkut semua penumpang yang masih menumpuk di Batam," kata Awe.

Bupati Lingga ditemani Anggota Komisi II DPRD Lingga Ahmad Nasirudin. Nasirudin juga menyapa para penumpang yang baru sampai dari Batam. Bupati Lingga mengharapkan agar masyarakat Lingga dapat merayakan Idul Fitri di kampung halamannya dengan aman dan tetap hati-hati.

"Kita berharap semuanya dapat terangkut, dan kita juga sarankan kepada yang mampu agar tidak menggunakan Roro, lebih baik menggunakan reguler sehingga masyarakat yang kurang mampu dapat menggunakan roro," jelasnya.

Sementara Chief Officer (Mualim Satu) Ibrahim saat dikonfirmasi di lokasi mengatakan, perubahan jadwal yang lebih awal tersebut dilakukan atas perintah Syabandar Pelabuhan Batam setelah melihat jumlah penumpang yang sudah menumpuk.

"Kami berangkat atas instruksi sabandar, karna mereka melihat penumpang kita sudah cukup dan layak untuk berangkat," jelasnya.

Untuk kepastian Kapal Roro besok akan kembali berangkat ke Dabosingkep, dirinya sudah memastikan pihak ASDP sudah mengkonfirmasi hal tersebut atas permintaan pemerintah daerah. Pihak ASDP, lanjutnya, bersedia mengangkut penumpang yang tersisa di Batam.

"Besok kita pasti kembali ke Lingga, makanya tengah malam ini juga usai semua penumpang turun, kita akan kembali lagi ke Batam," kata Ibrahim.

Editor: Surya