Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

PT PAL Ekspor Perdana Kapal Perang Senilai Rp1 Triliun ke Filipina
Oleh : Redaksi
Senin | 09-05-2016 | 11:38 WIB
lepas-kapalperang-ke-Fhilipina.jpg Honda-Batam

Wapres RI Jusuf Kalla melepas ekspor perdana kapal perang SSV BRP TARLAC (LD-601) pesanan Filipina di PT PAL Indonesia di Surabaya, Sabtu, Minggu, 8 Mei 2016. (Sumber foto: VOA)

BATAMTODAY.COM, Surabaya - Wapres Jusuf Kalla melepas kapal perang buatan PT. PAL Indonesia, Minggu (8/5/2016), yang dipesan oleh Kementerian Pertahanan Filipina. Kapal ini merupakan ekspor kapal perang perdana yang seluruh proses pembuatannya dilakukan oleh putra-putri terbaik bangsa.

PT. PAL Indonesia berhasil menyelesaikan pesanan perdana Kapal Perang SSV untuk Kementerian Pertahanan Filipina setelah memenangkan tender internasional bersama delapan negara lainnya. Menurut Direktur Utama PT. PAL Indonesia, Firmansyah Arifin, pembuatan kapal yang dikerjakan seluruhnya oleh putra-putri terbaik bangsa Indonesia, membutuhkan waktu selama 2 tahun sejak dipesan oleh Filipina dengan nilai sekitar Rp1 triliun.

“Desain dan rekayasa engineering kapal perang ini sepenuhnya dilakukan oleh putra-putri PT. PAL dan dilaksanakan pembangunannya di PT. PAL, yakni di dermaga dok Semarang divisi kapal niaga (Tanjung Perak), yang berada tepat di belakang bapak ibu semua,” ujar Firmansyah.

Wakil Presiden Jusuf Kalla yang hadir dan ikut melepas ekspor perdana kapal perang ini, mengapresiasi hasil kerja keras PT. PAL Indonesia. Kapal Perang jenis SSV ini menurut Jusuf Kalla diakui sangat cocok dengan wilayah negara Filipina maupun Indonesia yang merupakan negara kepulauan.

“Saya juga mengetahui kapal serbaguna seperti ini sangat bermanfaat untuk banyak negara, apalagi Indonesia dan Filipina sama-sama negara maritim. Indonesia dan Filipina 75 persen wilayahnya adalah lautan, karena itulah kemampuan logistiknya, kemapuan sealift-nya harus lebih baik." kata Jusuf Kalla

Expand