Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Izin Mati dan Ditengarai Jadi Ajang Judi

Polisi Gerebek Beberapa Tempat Gelper
Oleh : ali/ sn
Sabtu | 13-08-2011 | 08:56 WIB
kapolresta_eka_yuda2.JPG Honda-Batam

Kombes Pol Eka Yudha Satriawan, Kapolresta Barelang, memimpin razia Gelper di Zoom Game di kawasan Jodoh. batamtoday/ ali  

BATAM, batamtoday - Untuk kesekian kalinya pada bulan Ramadhan 1432 Hijriah, gelanggang permainan (Gelper) di berbagai titik di Batam digerebek polisi.

Umumnya, mereka menyalahi aturan perizinan yang diberikan Pemerintah Kota Batam, yakni izin tak diperpanjang. Selain itu, ditengarai ada praktek judi di tempat-tempat Gelper tersebut.

Untuk razia kali ini, Jumat sore 12 Juli 2011, Kombes (Pol) Eka Yudha Satriawan selaku Kapolresta Barelang, terjun memimpin operasi bersama anggota Polresta Barelang dan jajaran Polsekta Lubuk
Baja.

"Razia yang kita gelar ini, untuk mengecek izin dari tempat tersebut," ujar Eka Yudha kepada batamtoday, Jumat 12 Agustus 2011, usai melakukan razia di Jodoh.

Sejauh ini, kata Eka, para pemilik tempat Gelper memakai modus yang susah dilacak oleh polisi dan
mendirikan lokasi ketangkasan olektronik di tempat-tempat yang susah untuk dijangkau.

Pantauan batamtoday di lokasi Time zone dan Gogo zone yang berada di lantai 3 Mall Nagoya Hill, Nagoya, Batam, petugas menemukan bahwa lokasi Gelper ini tidak mengantongi izin. Demikian
pula di lokasi Gelper Azzet Game Zone yang ada di daerah Nagoya Newton serta Zoom Game Zone yang
ada di daerah Jodoh.

Dalam razia ini, tidak ada tersangka yang ditahan karena pada saat razia, penjual tiket atau yang
biasa disebut Joki tiket melarikan diri pada saat di akan di periksa.

"Kali ini kita tidak berhasil mengamankan si joki tiket, tapi dari beberapa lokasi kita dapati semuanya tidak mengantongi izin, sehinnga kita segel," ucap Ipda Krisman Kanit Reskrim Polsek Lubuk Baja, yang ikut terjun bersama Kapolresta Barelang.

Untuk sementara waktu yang tidak ditentukan, pihak kepolisian memasang garis pembatas 'police line' Time Zone dan Gogo Zone, Azzet Game zone, dan Zoom Game Zone, karena tidak memiliki izin, hingga kemudian ada perpanjangan izin dari pihak Dinas Pariwisata Kota Batam.

"Semua izin mereka telah lama mati, sejauh ini tidak dilakukan perpanjangan," ujar Krisman yang menduga semua lokasi Gelper ini ada praktek judi.