Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Madrid Juara Copa Del Rey
Oleh : Hendra Zaimi
Kamis | 21-04-2011 | 08:33 WIB

Valencia, batamtoday - Real Madrid akhirnya menjadi juara Copa Del Rey setelah berhasil mengalahkan rival abadinya Barcelona dengan skor 1-0 pada laga yang digelar di Satdion Mestalla, Kamis, 21 April 2011. Dengan kemenangan itu Madrid menghapus asa klub Barcelona untuk meraih Treble Winner musim ini.

Kemenangan dari pentas Copa del Rey ini sekaligus juga menjadi buah manis bagi pelatih Real Madrid, Jose Mourinho. Mantan pelatih Chelsea itu akhirnya berhasil memberikan trophy pertama buat Madrid. Maklum saja, kegembiraan menjadi juara itu telah lama dirasakan sejak Madrid merebut gelar La Liga pada musim 2007/08.

Dalam laga ini Mourinho tidak menurunkan hampir sebagian pemain bintangnya seperti Benzema dan Higuain.  Sementara Guardiola menurunkan hampir sebagian pemain-pemain utamanya, meski mengistirahatkan Victor Valdes dan sang kapten Carles Puyol.

Laga baru berjalan lima menit, Ramos hampir saja membuka keunggulan bagi Madrid saat tendangan volinya sempat menyentuh Adriano, meski sempat terlihat pemain asal Brazil itu mencoba mengeblok dengan tangannya. Peluang terbaik diperoleh Ozil dan Ronaldo, yang bekerja sama apik, sebelum Javier Mascherano menghalaunya.

Los Galticos terus menekan jantung pertahanan Barcelona melalui Cristiano Ronaldo dan Ozil, di mana sesekali Pepe maju membantu penyerangan, namun Barcelona masih memiliki tembok kokoh di lini belakang. Skor kaca mata bertahan sampai peluit babak pertama ditiupkan wasit Alberto Undiano.

Usai jeda, Azzulgrana berhasil menjebol gawang Iker Casillas, namun umpan Messi kepada Pedro terlebih dulu off-side, meski tendangan pemain timnas Spanyol itu mengarah deras ke pojok kanan gawang. Iker Casillas menjadi penyelamat bagi Madrid di menit-menit akhir saat menghalau upaya dari Iniesta, yang menerima umpan matang dari Messi.

Mourinho sepertinya ingin menerapkan sepakbola negatif dengan pola pertahanan yang ketat dengan mengandalkan serangan balik yang digalang oleh Ronaldo, meski secara penguasaan bola, Lionel Messi Cs lebih unggul. Namun skor 0-0 bertahan sampai akhir waktu normal dan memaksa wasit untuk menambah pertambahan waktu.

Di babak perpanjangan waktu, Real Madrid memperoleh kesempatan berkali-kali melalui Di Maria, Ronaldo dan Emmanuel Adebayor, namun kesigapan Jose Pinto sempat membuat Madrid terlihat patah arang dan terus menekan pertahanan Barcelona yang dikomandoi Gerard Pique..

Berawal dari serangan balik yang sangat cepat, Di Maria menerima umpan dari Marcelo dan dengan kecepatannya, pemain asal Argentina itu mengirimkan umpan silang ke tiang jauh, yang langsung ditanduk oleh Ronaldo guna menjebol gawang Pinto. Skor 1-0 berakhir hingga perpanjangan waktu babak kedua usai dan Madrid pun berhak mengangkat trofi Copa del Rey musim ini.
 
Susunan pemain:

Real Madrid: Casillas, Arbeloa, Ramos, Carvalho (Garay 120'), Marcelo, Pepe, Alonso, Khedira (Granero 112'), Özil (Adebayor 70'), Di María, Ronaldo

Barcelona: Pinto, Alves, Pique, Mascherano, Adriano, Xavi, Busquets (Keita 108'), Iniesta, Pedro, Messi, Villa (Afellay 107').