Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sambut Operasi Simpatik 2013, Polda Kepri Lakukan Gelar Pasukan
Oleh : Ali
Senin | 06-05-2013 | 14:36 WIB
akbp_hartono.jpg Honda-Batam
AKBP Hartono, Kabid Humas Polda Kepri.

BATAM, batamtoday - Kepolisian Daerah Kepulauan Riau melaksanakan gelar pasukan, yang dipimpin oleh Kapolda Brigjen Pol Yotje Mende untuk menyambut pelaksanaan Operasi Simpatik 2013, di Lapangan Engku Putri, Senin (6/5/2013).

AKBP Hartono, Kabid Humas Polda Kepri mengatakan, selain dihadiri Kapolda, gelar pasukan ini juga akan diikuti oleh Gubernur Kepri, Wali Kota Batam, Ketua DPRD Kepri, Kejati Kepri, Kepala Dinas di Provinsi Kepri dan seluruh Kasatker / Kasatwil Jajaran Polda Kepri serta seluruh personil Polda Kepri.

Kapolda Kepri menyampaikan bahwa di dalam menghadapi permasalahan di bidang lalu lintas dibutuhkan peran serta seluruh stakeholder di dalam pelaksanaan tupoksi masing-masing. Demikian pula koordinasi bersama Instansi Pemerintahan yang bertanggung jawab dalam pembinaan Kkeamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas yang saat ini juga masih dirasakan kurang optimal.

"Hal itu berdampak terhadap belum maksimalnya ketersediaan sarana dan pra sarana lalu lintas jalan, regulasi angkutan umum serta rendahnya tingkat kesadaran dan disiplin masyarakat dalam mematuhi aturan ataupun ketentuan Perundang-undangan lalu lintas," kata Yotje sebagaimana disampaikan Hartono.

Kapolda Kepri menegaskan kembali, agar kepada seluruh anggota Polantas tidak menjadi pemicu konflik SARA dan konflik horizontal dalam masyarakat akibat dari tindakan penegakkan hukum dalam penanganan pelanggaran lalu lintas, laka lantas dan tindakan lainnya.

Segala kendala dan kelemahan Polri dalam pelaksanaan tugas tersebut tentunya harus dipandang perlu sebagai peluang bagi Polri guna memantapkan pencapaian trust building terhadap masyarakat.

"Memanfaatkan momentun Hari Bhayangkara ke-67, Polri akan meningkatkan pencitraan positif melalui kegiatan Polantas," kata Yotje.

Kegiatan Pencitraan itu dijabarkan dengan melaksanakan Operasi Simpatik yang mengedepankan tindakan persuasif dan edukatif memberdayakan fungsi Dikmas Lantas secara optimal melalui kegiatan penerangan masyarakat baik secara langsung maupun menggunakan media cetak dan elektronik serta pelayanan informasi lalu lintas yang terkini melalui siaran langsung RTMC Korlantas Polri, sehingga manfaatnya dapat dirasakan masyarakat dan pada akhirnya dapat mendukung upaya mewujudkan Kamseltibcarlantas.

Sementara, Operasi Simpatik 2013 dilaksanakan secara serentak oleh seluruh Polda se - Indonesia, selama 21 hari mulai tanggal 7 hingga 27 Mei 2013.

Pelaksanaan operasi ini mengutamakan kegiatan pre-emtif, preventif  dan penindakan   pelanggaran lalu lintas secara edukatif serta penegakan hukum dengan tilang secara selektif dengan prioritas terhadap pelanggaran lalu lintas yang berpotensi menyebabkan laka lantas.

Editor: Dodo