Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Proses Penanganan Kasus Tewasnya Empat Bocah

Didemo PK NTT, Yotje Sebut Polisi Belum Temukan Bukti Mengarah ke Pembunuhan
Oleh : Ali
Selasa | 23-04-2013 | 14:42 WIB
kapolda_kepri.jpg Honda-Batam
Kapolda Kepri Brigjen Pol Yotje Mende.

BATAM, batamtoday - Kapolda Kepri Brigjen Pol Yotje Mende menegaskan hingga saat ini pihaknya belum menemukan bukti petunjuk adanya tindak kekerasan maupun pembunuhan kepada keempat bocah yang ditemukan tewas mengenaskan di dalam sebuah mobil, di kawasan Pasar Vik Puan, Bengkong beberapa waktu lalu.

Hali ini disampaikan Yotje menanggapi aksi demo keluarga besar Persatuan Keluarga Nusa Tenggara Timur (PK NTT) bersama Himpunan Mahasiswa Indonesia Timur ( HIMIT) dari keempat bocah di Mapolresta Barelang dan Mapolda Kepri, kemarin.

"Hingga kini belum ada satu alat bukti yang menunjukkan bahwa kasus itu adalah karena kekerasan atau karena pembunuhan. Para korban disimpulkan meninggal dunia karena mati lemas atau karena kehabisan oksigen dalam tubuhnya," katanya, Selasa (23/4/2013).

Menurutnya, untuk mengungkap adanya tindak kekerasan hingga terjadinya pembunuhan, selain melakukan penyelidikan, pihaknya juga telah melibatkan ahli kedokteran forensik dari Mabes Polri dan juga ahli kimia forensik dari Laboratorium Forensik Medan.

Disinggung mengenai aksi ketidakpercayaan keluarga besar PK NTT kepada hasil kinerja kepolisian di bawah kepemimpinannya, Yotje mengatakan dalam menyampaikan pendapat merupakan hal yang wajar.

"Silahkan, hak mereka (Keluarga besar PK NTT-red) untuk menyampaikan pendapat. Dalam hal ini Polda Kepri dan Polresta Barelang telah melakukan penyelidikan dan penyidikan perkara secara profesional," tutur Yotje.

Namun Kapolda enggan memberikan pendapatnya, aksi mosi tidak percaya keluarga besar PK NNT dikarenakan, hingga saat ini kepolisian hanya menyampaikan penyimpulan hasil otopsi maupun uji laboratorium namun pihak keluarga keempat bocah tidak pernah ditunjukkan hasil uji organ tubuh tersebut.

Editor: Dodo