Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Lanai Pemeriksaan di Unit PPA

Korban Pelecehan Seksual Histeris di Polresta Barelang
Oleh : Hendra Zaimi
Senin | 15-04-2013 | 13:33 WIB

BATAM, batamtoday - Sebanyak 14 orang siswi SMP Negeri 28 yang menjadi korban pelecehan seksual tiba Satreskrim Polresta Barelang untuk dimintai keterangan di Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA), Senin (15/4/2013) sekitar pukul 13.00 WIB.

Kedatangan para siswi korban pelecahan seksual ini dijemput langsung oleh anggota PPA dan komisioner KPPAD Kepri, setelah sebelumnya melakukan pertemuan dengan anggota DPRD Kepri, DPRD Batam serta komite sekolah dan RT/RW setempat di SMP 28 Batam.

Pantauan batamtoday, keempat belas siswa ini datang dengan menutupi wajah mereka dengan menggunakan sapu tangan dan langsung digiring menuju unit PPA Satreskrim Polresta Barelang terkait peristiwa yang mereka alami.

Bahkan salah seorang siswa tampak menangis histeris ketika sampai dan meminta pulang karena takut. Namun setelah diberikan nasehat oleh anggota polisi akhirnya dia bergabung dengan 13 siswa yang lain.

"Saya takut, saya mau pulang saja," kata siswa tersebut sambil menutupi wajahnya dengan sapu tangan.

Sementara itu, Kanit PPA Satreskrim Polresta Barelang, Aiptu Puji Hastuti ketika dikonfirmasi enggan memberikan komentas dengan alasan sedang melakukan pemeriksaan.

"Kalau mau konfirmasi silakan hubungan Kasat saja, sebab ini wewenang beliau," kata Puji.

Hingga berita ini diunggah, keempat belas siswa korban pelecehan seksual oleh Kepala Sekolah SMP 28 berinisial Her masih dimintai keterangan.

Editor: Dodo