Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Congkel Kotak Infaq, Jono Babak Belur Dihajar Warga
Oleh : Irwan Hirzal
Jum'at | 05-04-2013 | 14:52 WIB
jono-maling-kotak-infaq.jpg Honda-Batam
Tersangka Jono bersama kotak infaq yang dicongkelnya.

BATAM, batamtoday -  Jono (23), pemuda warga Batuaji babak belur dihajar massa saat tertangkap basah mencongkel kotak infaq di  Masjid Al-Muklisin RW 7 RT 8 Perumahan Cipta Garden pada Jum'at (04/04//2013) sekitar pukul 12.55 WIB.

Ace Rasidin, ketua RT setempat yang sekaligus penjaga masjid mengatakan Jono ditangkap saat asik mencongkel kotak infaq yang berada di sudut masjid.

"Empat kali kotak infaq di masjid ini dicongkel, makanya gerak-gerik pelaku saya intai dan terbukti dia melakukannya," kata Ace yang juga anggota Ditpolair Polda Kepri ini.

Menurut Ace, pelaku sama sekali tak menyadari kalau perilakunya sudah diintai warga. Begitu berhasil mencongkel kotak amal, Jono langsung dihajar warga yang sudah geram mengepungnya.

Dari tangan pelaku, warga mengamankan sejumlah obeng dan badik. Oleh warga, Jono lantas diserahkan ke Polsek Sekupang untuk diproses lebih lanjut.

Sementara, saat di Polsek Sekupang Jono berdalih baru pertama kali melakukan aksi kriminalnya.

"Saya sudah 2 minggu tidak kerja pasca habis kontrak di perusahaan galangan di Batuaji makanya saya nekat congkel kotak infaq," ujar Jono.

Editor: Dodo