Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Shabu Kembali Ditemukan di Kargo Bandara Hang Nadim
Oleh : Ali
Senin | 25-03-2013 | 14:41 WIB
x-ray-kargo.gif Honda-Batam
Terminal Kargo Bandara Hang Nadim.

BATAM, batamtoday - Belum ada sehari, pasca temuan 1.112 gram shabu di terminal keberangkatan Bandara Hang Nadim, sekitar 2 kilogram shabu kembali ditemukan di terminal kargo bandara tersebut, Senin (25/3/2013) siang.


Shabu dalam plastik sebanyak 20 bungkus tersebut ditemukan oleh petugas kargo dari sebuah paket dengan tujuan Jakarta menggunakan salah satu jasa pengiriman.

Modusnya, shabu itu dibungkus dengan plastik dan dimasukkan ke dalam sebuah alat elektronik (speaker) dan terpantau X-Ray Terminal Kargo Hang Nadim.

Namun petugas BC di Hang Nadim yang dikonfirmasi temuan shabu tersebut enggan memberikan keterangan. Shabu tersebut kemudian dibawa ke Kantor Bea dan Cukai Batam di Batuampar.

"Silakan langsung ke kantor saja," ujarnya.

Sementara, Saiful Bahri, Kepala Bidang Operasional Darat Bandara Hang Nadim Batam, terkait temuan shabu tersebut enggan menyebutkan jasa pengiriman apa yang digunakan jaringan pengedar barang haram itu.

Namun dia menyebutkan jasa pengiriman ini sudah dua kali dimanfaatkan oleh jaringan pengedar shabu untuk mengirimkan ke berbagai kota, terutama Jakarta.

"Ada tiga jasa pengiriman yang beroperasi di Hang Nadim," ujarnya.

Sebelumnya, shabu seberat 1 kilogram lebih juga ditemukan di dalam tas milik penumpang yang ditinggalkan di bandara. Diduga, penumpang tersebut meninggalkan tas warna hitam itu lantaran sudah terpantau petugas atas adanya shabu yang dibawa.

Tas tersebut ditinggalkan pada Selasa (5/3/2013) dan kemudian diamankan oleh Ditpam. Saat dibuka pada Minggu (24/3/2013), ditemukanlah barang haram bernilai miliaran rupiah itu yang disembunyikan di antara tumpukan pakaian.

Editor: Dodo.