Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kebakaran di Kabil, Polisi Tunggu Hasil Uji Labfor Mabes Polri
Oleh : Ali
Selasa | 19-03-2013 | 13:06 WIB
kebakaran-kabil1.jpg Honda-Batam
(Foto: Ali/batamtoday)

BATAM, batamtoday - Kepolisian masih menunggu hasil uji laboratorium forensik Mabes Polri mengenai penyebab terjadinya kebakaran di PT Mega Green Teknologi, Kabil pada Rabu (13/3/2013) lalu.

Kompol Ardiyanto, Kapolsek Nongsa mengatakan informasi temuan di lapangan dari tim labfor Mabes Polri yang tiba di Batam pada Jumat (15/3/2013) lalu, dugaan sementara penyebab kebakaran tersebut diakibatkan korsleting listrik.

"Informasi labfor di lapangan (kebakaran tersebut akibat) korsleting. Tapi hasil tertulis pemeriksaan labfor Mabes Polri, Medan untuk sementara ini belum keluar, masih dugaan sementara," ujarnya, Selasa (19/3/2013).

Lanjutnya, diperkirakan hasil uji labfor secara tertulis diperkirakan baru keluar sepekan setelah penelitian di lapangan dilakukan.

Terkait pemeriksaan yang dilakukan Polsek Nongsa, dikatakannya sebanyak lima orang sudah diperiksa, diantaranya Direktur PT Mega Green Teknologi, David Tantri, Manajer Operasional, Kamarudin dan 3 karyawan lainnya.

Setelah tim Labfor Mabes Polri melakukan identifikasi bukti-bukti pascaterbakarnya perusahaan pengolahan limbah B3 jenis Slage Oil yang baru beroperasi sekitar 4 bulan, garis batas polisi (police line) sudah dilepaskan.

Pantauan batamtoday, manajemen PT Mega Green Teknologi kembali beroperasi dengan melakukan cleaning up Marine Fuel Oil (MFO) untuk kapal yang berhasil diselamatkan dari kebakaran.

Editor: Dodo