Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Usut Kebakaran di Kabil, Polisi Libatkan Tim Forensik
Oleh : Ali
Rabu | 13-03-2013 | 16:34 WIB

BATAM, batamtoday - Kapolsek Nongsa Kompol Ardi Yanto mengatakan akan melibatkan tim foransik Mabes Polri untuk menyelidiki asal muasal api hingga menghanguskan PT Mega Green Teknologi yang bergerak di bidang pengolahan limbah sludge oil.


"Sejauh ini kita belum dapat menyimpulkan karena belum ada fakta. Kita akan libatkan tim forensik Mabes Polri," ujarnya, Rabu (13/3/2013).

Langkah yang akan diambil, tambahnya, ketika api berhasil dipadamkan, sekitar lokasi akan diberi police line atau garis polisi. Setelah tim forensik tiba mengecek ke lokasi, akan dicari titik api dan akan mengambil sempel untuk diuji di labfor Mabes Polri.

"Nanti setelah hasil dari labfor Mabes Polri keluar, baru dapat kita pastikan penyebab kebakaran. Makanaya saat ini kita tidak bisa menduga-duga, apakah dikarenakan korsleting atau yang lainnya," tambahnya.

Sebelum tim terjun, saat ini kepolisian sudah memeriksa seorang saksi bernama Kamarudin, (37) yang merupakan karyawan PT Mega Green Teknologi.

"Dari hasil keterangan nanti, kita  tahu berapa dan siapa aja yang ada didalam pada saat peristiwa kebakaran terjadi. Dan kita juga akan coba membuka rekaman cctv," katanya.

Editor: Dodo