Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Lakukan Pemadaman Bergilir, Uba Nilai PLN Batam Tak Mampu Berikan Pelayanan Terbaik
Oleh : Putra Gema
Kamis | 17-03-2022 | 17:20 WIB
Uba-PLN.jpg Honda-Batam
Anggota Komisi I DPRD Kepri, Uba Ingan Sigalingging. (Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Anggota Komisi I DPRD Kepulauan Riau (Kepri) Dapil IV Batam, Uba Ingan Sigalingging mengkritisi bright PLN Batam yang melakukan pemadaman listrik bergilir dalam beberapa hari terakhir.

"Menyikapi kondisi listrik yang selalu blackout di Batam, kami melihat bright PLN Batam gagal dalam berikan pelayanan maksimal ke masyarakat karena hingga saat ini tidak ada jaminan terhadap pemadaman yang dilakukan bright PLN," kata Uba, Kamis (17/3/2022).

Uba mengatakan, Gubernur Kepri, Ansar Ahmad harus menyikapi permasalahan ini secara serius. Agar persoalan pemadaman ini tidak kembali terulang dan merugikan masyarakat dan pengusaha.

"Secara umum masyarakat dan dunia usaha sangat dirugikan atas padamnya listrik di Batam ini, di samping itu kami juga mendesak bright PLN Batam dapat berikan jaminan agar pelayanan ini dapat berjalan maksimal dan memberikan batas waktu mati hidup lampu ini sampai kapan berlangsung," ujarnya.

Dengan kata lain, Uba menegaskan bahwa bright PLN Batam harus terbuka kepada masyarakat terkait permasalahan yang sedang ditempuhnya. "bright PLN Batam harus terbuka terhadap masyarakat, apakah terjadi kerusakan atau ini merupakan ketidakmampuan bright PLN Batam dalam melaksanakan penyaluran listrik di Kota Batam," tutupnya.

Sebagaimana diketahui, berdasarkan pemberitahuan dari bright PLN Batam bahwa pemadaman listrik bergilir yang telah berlangsung lebih dari 4 hari terakhir dsebabkan adanya gangguan pembangkit Mitra Energi Batam (MEB) Unit I dan gangguan pembangkit Energi Listrik Batam (ELB).

Editor: Gokli