Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tips Cerdas Membeli Kondom
Oleh : Redaksi/detikHealth
Rabu | 11-07-2012 | 15:42 WIB

BATAM, batamtoday - Penggunaan kondom sangat penting untuk melindungi Anda dari resiko kehamilan dan penyakit menular seksual. Tetapi kadang orang merasa malu atau bingung menentukan kondom yang seperti apa yang cocok untuknya ketika telah berada di apotek.


Kondom bukan hanya alat kontrol kelahiran saja, tetapi juga merupakan aksesoris populer untuk kemudahan dalam seks yang disukai karena bahan, rasa atau teksturnya. Pilih kondom yang ideal untuk Anda dari beragam bentuk, warna dan rasa agar aktivitas seksual Anda tidak terganggu.

Berikut tips yang perlu Anda perhatikan ketika membeli kondom, seperti dilansir onlymyhealth, Rabu (11/7/2012) antara lain:

1. Sebelum mengunjungi apotek, cari tahu informasi merek dan jenis kondom yang Anda butuhkan.

2. Anda harus mengetahui apakah penggunaan kondom tersebut perlu dilumasi atau tidak dan membutuhkan kondom yang disertai varian rasa atau tidak.

3. Menentukan pilihan jenis kondom. Berbagai merek menawarkan jenis kondom yang bervariasi, baik itu bentuk maupun teksturnya. Pilih satu yang sesuai dengan Anda dan memenuhi kebutuhan Anda.

4. Perhatikan apakah Anda alergi terhadap lateks atau tidak. Jika Anda alergi terhadap lateks, pilihlah kondom yang terbuat dari poliuretan.

5. Periksa label pada kemasan kondom untuk tanggal kedaluwarsanya karena kondom dapat kehilangan efektivitas dari waktu ke waktu.

6. Jangan membeli kondom yang disimpan di etalase toko obat yang terkena panas matahari. Kondom harus disimpan di tempat yang teduh agar efektivitasnya tidak hilang.

7. Perhatikan label pada kemasan kondom untuk menentukan jenis pelumas apa yang cocok digunakan bersama-sama dengan kondom tersebut. Jika Anda memilih kondom lateks, pilihlah pelumas berbahan dasar air.

Di sisi lain, kondom poliuretan aman digunakan dengan pelumas berbahan dasar minyak. Tetapi beberapa merek kondom kini telah dilumasi dengan pelumas berbahan dasar silikon atau air.

8. Jika Anda terkendala dengan anggaran, gunakan kondom laki-laki saja. Kondom wanita cenderung lebih mahal, selain itu probabilitas kegagalan dalam mencegah kehamilan juga lebih tinggi dibandingkan dengan metode kontrasepsi lainnya.