Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Abadi Latex Berinvestasi di Bintan, Pengusaha Lokal Harus Jeli Ambil Peluang
Oleh : Harjo
Selasa | 09-07-2019 | 19:04 WIB
abadi-latex-bintan1.jpg Honda-Batam
Hasfarizal Handra, kepala DPMPTSP Bintan saat menunjukkan prodak Abadi Latex Tanjunguban. (Foto: Harjo)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Masuknya investor PT Karya Rumah Impian atau Abadi Latex3 diharapkan menjadi angin segar bagi dunia usaha di Bintan. Pengusaha lokal juga diharapkan agar jeli dalam mengambil peluang usaha.

"Ini tahap awal masuknya investor, tidak tertutup kemungkinan investor lain akan menyusul. Maka baik penguasaha lokal dan masyarakat harus jeli dalam melihat peluang usaha," ujar meneger operasional Abadi Latex, Andi kepada BATAMTODAY.COM, di Tanjunguban, Senin (8/7/2019).

Diharapkan hal ini bisa menjadi awal bangkitnya ekonomi masyarakat. Dunia pariwisata di Bintan tentunya menjadi salah satu modal utama dalam menawarkan investasi.

"Pengusaha lokal dan masyarakat harus bisa melihat dan mengambil peluang, sehingga bisa meningkatnya ekonomi masyarakat, sebagai dampak positif investasi ini," harapnya.

Hal yang dama disampaikan Antoni, pengusaha di Bintan. Ia berharap dengan adanya investasi ini, bisa memberikan dampak positif terhadap perekonomian masyarakat.

Sebaliknya, masyarakat juga harus sama-sama menjaga dan mendukung keberadaan investasi yang sudah ada. Sehingga investor lain makin tertarik.

"Ini untuk pertama investasi PMA di Tanjunguban atau di luar Kawasan Pariwisata Lagoi dan kawasan Industri Lobam. Diharapkan memberikan efek yang positif untuk peningkatan ekonomi di tengah masyarakat," harapnya.

Editor: Yudha