Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Manfaat Posisi Tidur Meyamping Bagi Kesehatan
Oleh : Redaksi
Selasa | 03-07-2018 | 15:28 WIB
tidur-nyamping1.jpg Honda-Batam
ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Memilih posisi tidur ternyata memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Posisi tidur yang baik untuk kesehatan adalah menyamping.

Berikut ini manfaat yang bisa dirasakan saat memilih posisi menyamping untuk tidur.

1. Mencegah sakit leher dan punggung
Tubuh akan berada pada posisi alaminya dan mempertahankan lengkungan alami tulang belakang.

2. Mengurangi dengkuran
Tidur terlentang membuat kita mendengkur. Tidur dengan posisi menyamping membuat kita berhenti mendengkur.

3. Meningkatkan sirkulasi darah
Tubuh memiliki keselarasan sempurna sehingga akan meningkatkan sirkulasi darah.

Untuk meningkatkan kualitas tidur sebaiknya lakukan hal berikut ini.
1. Isi ruang antara leher dan kasur
Hal ini dilakukan agar kepala dan leher tetap pada posisi netral.

2. Letakkan bantal di depan tubuh dan tangan
Jika kita mengalami nyeri bahu, letakkan bantal di depan tubuh dan letakkan tangan kita di atasnya. Ini akan membantu menghilangkan ras sakit.

3. Letakkan bantal antara lutut
Untuk mencegah sakit pinggul, cobalah meletakkan bantal antara lutut yang membuat pinggul tetap rata.

4. Kasur yang baik
Kasur menjadi yang paling penting untuk tidur yang berkualitas.

Sumber: Nova.id
Editor: Yudha