Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Peran Masyarakat Dibutuhkan untuk Menekan Peredaran Sabu di Batam
Oleh : Romi Chandra
Jumat | 05-01-2018 | 12:03 WIB
ekspos-sabu-OK.jpg Honda-Batam
Ekspos penangkapan 4 kurir sabu 2 Kg lebih di Mapolresta Barelang. (Foto: Romi Chandra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Penggagalan penyelundupan narkotika jenis sabu yang akan dibawa keluar Batam melalui Bandara Hang Nadim beberapa bulan terakhir sangat sering dilakukan.

Teranyar, 4 orang tersangka berhasil diamankan oleh petugas Avsec dan Bea Cukai di Bandara Hang Nadim. Dari tangan mereka, diamankan sabu seberat 2047 gram atau sekitar 2 kilogram.

Kapolresta Barelang, Kombes Hengki mengatakan, penangkapan itu dilakukan pada hari Kamis (28/12/2017) sore. Para tersangka, terdiri dari tiga laki-laki dan satu perempuan, yakni, Lukmanul Hakim (41), Dewi Saidah Ariyani (39), Muhammad Putra Ananda (24), Muammar (29).

Hal ini menandakan di Batam saat ini memiliki banyak barang haram tersebut. Kapolresta Barelang, Kombes Hengki, juga tidak menampik hal itu.

"Buktinya, akhir-akhir ini sangat sering penangkapan sabu dari Batam yang akan dibawa keluar," ungkap Hengki, Jumat (5/1/2018).

Menurutnya, Kota Batam sebagai daerah kepulauan, sangat rentan untuk masuknya barang haram tersebut dari negara tetangga, baik melalui pintu resmi maupun jalur tikus.

"Daerah kita ini dikelilingi perairan. Dari mana saja narkoba itu bisa dibawa dan masuk ke Batam. Ini yang harus kita siasati untuk mengantisipasinya," lanjut Hengki.

Dengan kata lain tambahnya, dalam hal ini sangat diperlukan peran masyarakat untuk memberikan informasi sekecil apapun jika melihat hal yang mencurigakan di sekelilingnya.

"Kami sabgat mengharapkan peran serta mayarakat untuk menginformasikan jika di wilayahnya ada hal yang mencurigakan, agar narkoba ini bisa kita perangi secara maksimal," pungkasnya.

Editor: Gokli