Lapor Pak Wali! Banyak Pohon di Pinggir Jalan Membahayakan Warga
Oleh : Harun al Rasyid
Senin | 30-05-2016 | 10:50 WIB
pohon-membahayakan.jpg

Ranting pohon di sepanjang Jalan R. Suprapto arah Putri Hijau menuju simpang Base Camp, Sagulung iniu sangat membahayakan pengguna jalan (Foto: Harun al Rasyid)

BATAMTODAY.COM, Batam - Keberadaan pohon-pohon di pinggir jalan memang bagus dan bermanfaat sebagai penyerap karbondioksida yang dihasilkan oleh kendaraan bermotor. Selain itu juga bisa mengurangi cuaca panas di siang hari.

Akan tetapi, keberadaan pohon ini suatu saat akan membahayakan warga pengguna jalan, apabila dibiarkan tanpa dirawat. Ranting pohon dan daunnya yang lebat bisa menghalangi pengguna jalan di malam hari, tentu ini sangat membahayakan warga.

Seperti yang terpantau BATAMTODAY.COM, di sepanjang Jalan Ahmad Yani, tepatnya di depan lapangan sepak bola Temenggung Abdul Jalil. Di bagian sisi kiri dan kanan jalan protokol ini terdapat pohon-pohon dengan ranting menjorok ke badan jalan.

Bahkan, jarak antara permukaan jalan hingga ke ranting pohon tersebut hanya sekitar 8-9 meter. Sehingga pada malam hari daerah ini terasa gelap gulita akibat penerangan jalan yang tertutup dedaunan.

"Kalau siang enak karena tidak terlalu panas. Tapi kalau malam begini gelap harus hati-hati. Kadang ada sepeda motor yang tidak pakai lampu. Bahaya itu," ujar Amir salah satu pengendara yang melintas di depan Tumenggung Sabtu, (28/5/2016) malam.

Menurut Amir, pohon-pohon ini sudah waktunya dibersihkan dalam artian memangkas dahan-dahan yang sekiranya dapat menghalangi pengguna jalan. Amir khawatir, sewatu-waktu hujan disertai angin kencang dapat mematahkan dahan dan menimpa pengendara yang lewat.

"Tiba-tiba ambruk atau dahannya patah, siapa yang disalahin. Makanya harusnya dipangkas dari sekarang ketimbang nanti," sebut Amir.

Expand