Lanal Bintan Amankan 15 CPMI yang akan Diselundupkan ke Malaysia
Oleh : Syajarul
Minggu | 17-09-2023 | 09:04 WIB
pmi_lanal_bintan.jpg
Lanal Bintan berhasil menggagalkan penyelundupan Pekerja Migran Indonesia (PMI) ilegal yang diduga akan di berangkatkan ke Malaysia (Foto: Syajarul)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Lanal Bintan berhasil menggagalkan penyelundupan calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) ilegal yang diduga akan diberangkatkan ke Malaysia.

Belasan PMI yang berasal dari Jawa Timur dan Lombok NTB itu berhasil diamankan dan diserahkan ke PJTKI Tanjungpinang.

Komandan Pangkalan Angkatan Laut Bintan Letkol Laut (P) Gita Muharam mengatakan, pihaknya mengamankan 15 orang calon PMI, mereka berasal dari Jawa Timur dan Lombok NTB.

"PMI yang saat ini kita amankan, selanjutnya akan kita koordinasikan dan diserahkan ke PJTKI Tanjungpinang," bebernya, Sabtu (16/9/2023).

Dari ketengan yang berhasil diperoleh, ke-15 PMI ini bakal diberangkatkan ke negara tetangga Malaysia dengan menggunakan speed boat.

"Saat ini masih kita tahan untuk proses penyelidikan lebih lanjut," kata dia.

Untuk ke depannya, Lanal Bintan akan terus aktif melakasanakan patroli wilayah dan peyekatan di wilayah-wilayah yang dicurigai sebagai tempat dan perlintasan pelaku pengiriman PMI nonproaedural tersebut, dengan harapan bisa mengurangi kegiatan para pelaku ilegal.

Editor: Surya