Driver Taksi Online Dibogem, Driver Ojol Ditendang di Halte Pelabuhan Batam Center
Oleh : Putra Gema
Selasa | 03-12-2019 | 18:41 WIB
tendang-ojol.jpg
Seorang diduga driver taksi online saat menendang driver ojol di depan halte Pelabuhan Batam Center. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Tidak berselang lama, driver taksi online dibogem mentah oleh driver taksi konvensional, driver ojek online juga menjadi korban sikap temperamen yang diduga driver taksi konfensional.

Kejadian tersebut terjadi tidak berselang lama setelah kisruh antara taksi online dan taksi konvensional di depan halte Pelabuhan Internasional Batam Centre.

Terlihat, salah seorang yang diduga pengemudi taksi konfensional menendang salah seorang driver ojek online yang sedang melintas di kawasan tersebut.

Melihat hal tersebut, pihak kepolisian langsung mengamankan salah seorang pria yang menendang driver ojek online tersebut.

"Tetapi pas kami samperin untuk minta ditahan, para driver taksi konvensional bilang dia gila. Tidak tau dibawa ke mana itu orang yang nendang. Tetapi kalau bilang dia gila terus dilepas, kami juga bisa jadi gila biar gak dikenakan masalah hukum," kata Agus, salah seorang driver ojek online, Selasa (3/12/2019).

Aksi penendangan tersebut pun terlihat jelas dari video yang telah beredar luas di media sosial.

Menanggapi hal tersebut, pihak kepolisian langsung meminta driver yang menjadi korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Batam Kota.

Editor: Gokli