Lowongan Marketing Freelance

Lowongan Kerja Terbaru

Lowongan Human Resource

Lowongan Design Grafis

Lowongan E-commerce Manager

Lowongan Website Manager

Batamtoday.com | Inspirasi Masyarakat Kepri

Permintaan Parkir Mandiri di Pasar Aviari Batuaji Kandas di Komisi III DPRD Batam

24-11-2021 | 17:52 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Polemik pengelolaan parkir di Pasar Aviari Batuaji, dibahas dalam rapat dengar pendapat (RDP) yang digelar Komisi III DPRD Batam bersama warga dan PT Centre Park (pengelola parkir khusus), Rabu (23/11/2021).

Adapun RDP ini atas permintaan warga yang hendak mengelola parkir secara mandiri di Pasar Aviari Batuaji. Padahal, sudah empat tahun terakhir parkir khusus di Pasar Aviari Batuaji dikelola PT Centre Park.

Jaring Peduli Migran Batam Kampanyekan Hari Anti Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak

24-11-2021 | 17:36 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Jaringan Peduli Migran Perempuan dan Anak Kota Batam mengajak masyarakat untuk bersama-sama mengkampanyekan anti kekerasan terhadap perempuan dan anak.

Hal itu perlu dilakukan menyusul terjadi tingkat kekerasan kepada perempuan dan anak di tengah pandemi Covid-19, sangat tinggi.

Lahan Pemakaman Menipis, Kuburan Lama di TPU Seitemiang Bakal Ditimpa Kuburan Baru

24-11-2021 | 17:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Makam umat muslim di Taman Pemakaman Umum (TPU) Seitemiang, Batam sudah terlalu padat. Bahkan tidak ada lagi lahan yang tersedia untuk jangan waktu panjang.

Yayasan Khairul Ummah Madani, selaku pengelolah pemakaman umat muslim di Batam, mengeluarkan surat pemberitahuan terkait rencana menimpah makam tua dengan makam baru yang tak lagi diurus oleh ahli waris.

Kepri Harus Mampu Jadi Ikon Industri Perikanan Wilayah Barat Indonesia

24-11-2021 | 16:52 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Gubernur Kepulauan Riau, H Ansar Ahmad menyampaikan keinginannya untuk menjadikan Kepri sebagai ikon kawasan industri perikanan nasional wilayah barat. Merealisasikan itu, akan dibentuk tim kecil yang melibatkan stakeholder terkait.

"Provinsi Kepri memiliki potensi yang sangat besar sekali menjadi sentra industri perikanan nasional. Selain berada di jalur pelayaran internasional dan berbatasan langsung dengan negara luar, juga mempunyai garis pantai yang panjang dan potensi perikanan tangkap yang besar. Maka saya sangat berharap kita bisa bersinergi untuk mewujudkan ini," tutur Gubernur Ansar, saat hadir membuka secara resmi acara Diskusi Publik dengan tema Pengelolaan Perikanan untuk Mendukung Industrialisasi di Wilayah Pengelolaan Perikanan (WPP 711) dalam Rangka menjaga Kedaulatan Republik Indonesia, Senin (22/11/2021) di Hotel Harris Batam Center, Batam, demikian dikutip laman Humas Kepri.

JKPRR dan Peran Sejarahnya

24-11-2021 | 15:36 WIB

Oleh Rida K Liamsi 

KEPULAUAN Riau memang terlambat menerima informasi Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, yang dikumandangkan tanggal 17 Agustus 1945, di Jakarta. Secara terbatas informasi ini baru diterima tanggal 21 Agustus 1945, dan kemudian disebarkan secara berbisik bisik, sambung menyambung.

Ketika itu hubungan Tanjungpinang dengan Jakarta sangat sulit dan jauh. Semua informasi lebih dekat dan cepat dari dan ke Singapura.